5 Jus yang Dapat Tingkatkan Berat Badan

- 14 Juni 2023, 18:00 WIB
5 jus yang dapat tingkatkan berat badan.
5 jus yang dapat tingkatkan berat badan. /PIXABAY/Gina_Janosch

PR DEPOK - Seperti yang diketahui banyak orang, buah-buahan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, seperti menutrisi kulit, menghasilkan darah segar, meningkatkan energi, dan yang terakhir mencerahkan dan menyenangkan. Menurut peneliti, buah-buahan juga dapat menetralkan efek bahaya dari radikal bebas tubuh.

 

Jus buah sangat sehat karena mengandung enzim yang dapat membantu pencernaan. Jus buah segar juga memiliki lebih banyak nutrisi, berserat, dan sangat enak. Beberapa buah lebih berair dan lainnya lebih berserat, untuk program menambah berat badan, anda hanya perlu menambahkan beberapa buah bertepung dan berlemak ke dalam makanan Anda.

Berikut ini 5 rekomendasi jus buah segar yang dapat meningkatkan berat badan.

1. Jus Alpukat

Baca Juga: Rekomen! 8 Warung Bakso di Payakumbuh Paling Dicari, Simak Lokasinya

Bahan yang perlu disiapkan cukup simple, yaitu 1 buah alpukat dikupas dan dipotong dadu, 3-4 sendok makan madu, 1/2 jus lemon segar. Langkah selanjutnya blender alpukat dengan madu dan jus lemon, dan sajikan dingin sekaligus.

Jus alpukat adalah sumber yang kaya lemak sehat, vitamin, dan mineral, menjadikannya tambahan yang bagus untuk diet penambahan berat badan Anda. Karena alpukat adalah salah satu buah berlemak alami yang menyediakan kalori bergizi yang bagus untuk penambahan berat badan.

2. Jus Pisang dan Susu

Bahan yang harus disiapkan adalah 2 cangkir susu, 1 buah pisang, 2 sendok makan madu, dan, dan 1 cangkir es batu. Langkah selanjutnya blender semua bahan, dan sajikan dingin sekaligus atau minuman bisa berubah menjadi warna kecoklatan.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: homespunrecipes.in


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x