6 Rekomendasi Sate Kambing di Solo yang Terkenal Enak dan Legendaris

- 20 September 2023, 17:25 WIB
Berikut 6 rekomendasi sate kambing terenak yang legendaris, yang bisa kamu coba langsung di Kota Solo, Jawa Tengah.*
Berikut 6 rekomendasi sate kambing terenak yang legendaris, yang bisa kamu coba langsung di Kota Solo, Jawa Tengah.* /Instagram.com/@jajanankekinianndes

PR DEPOK – Berwisata ke Solo belum lengkap rasanya jika tidak mampir ke tempat rekomendasi kuliner khas yang satu ini. Apalagi kalau bukan sate kambing.

 

Di Solo, ada sejumlah rekomendasi kedai sate kambing enak yang banyak dicari wisatawan maupun penduduk lokal. Sate kambing di Solo terkenal dengan keunikan bumbunya yang meresap hingga ke dalam dagingnya.

Tak hanya timlo, bestik, soto, selat solo, sate kere dan nasi liwet yang bisa kamu santap di Solo, Jawa Tengah. Sate kambing juga menjadi idola di kota The Spirit of Java.

Biasanya kedai sate kambing di Solo juga menjual tengkleng, gulai, tongseng, dan sop kambing yang tak kalah lezatnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Besok, 20 September 2023: Keinginan akan Tercapai

Oleh karena itu, bagi pecinta masakan kambing khususnya sate, wajib mengunjungi tempat-tempat berikut ini jika berwisata ke Solo. Yuk simak rekomendasi warung sate terenak dan legendaris di Solo berikut ini!

1. Sate Kambing Bu Hj. Bejo

 

Warung Sate Kambing Bu Hj.Bejo ini merupakan tempat makan yang legendaris dan sudah buka sejak 1970 an.

Warung sate ini sudah menjadi langganan keluarga Presiden Joko Widodo. Selain menjadi langganan Presiden Jokowi, warung ini juga terkenal dengan sate buntelnya yang lezat, hal ini menjadikan warung ini selalu ramai pengunjung.

Baca Juga: Syarat dan Jadwal Operasi Pasar Kota Bandung, Stabilkan Harga Beras

Warung sate ii terletak di Jl. Sungai Sebakung No.10, Kedung Lumbu, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57119. Dan warung sate ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB.

Selain sate buntelnya, sate kambing di warung Bu Hj Bejo ini juga memiliki potongan daging yang besar-besar.

 

Menu disini juga bervariasi mulai dari sate kambing atau daging, sate buntel, sate jeroan, tengkleng, gulai, hingga nasi goreng kambing, harga per porsi sate ini dimulai dari Rp 40.000 - Rp 65.000.

2. Sate Kambing – Buntel Pak H.Kasdi

Baca Juga: 9 Seblak yang Raos Pisan di Sleman Jogja, Cus Mampir Segera!

Sate kambing ini sudah beroperasi sejak tahun 1982. Warung sate ini terkenal dengan sate buntelnya yang enak dan lezat, sate buntelnya itu sendiri terbuat dari daging kambing yang dicincang.

Selain dengan sate buntel, sate kambing di warung ini juga memiliki tekstur yang empuk dan dapat menggoyang lidah bila disajikan dengan nasi hangat.

 

Warung yang terkenal dan legendaris ini terletak di Jl. Monginsidi No.107, Kestalan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57133, dan berlokasi tidak jauh dari stasiun Balapan Solo. Warung sate ini buka setiap hari, mulai pukul 07.00- 21.00 WIB. Disini juga terdapat tongseng, tengkleng, gulai yang dijual dengan harga Rp 30.000.

3. Sate Kambing Mbok Galak

Baca Juga: Cara Cek Data DTKS Kemensos untuk Lihat Status dan Nama Penerima Bansos 2023

Warung Sate Kambing Mbok Galak ini sudah buka sejak tahun 1980. Warung sate ini pernah dikunjungi dari Presiden Soeharto hingga Presiden Jokowi. Warung sate ini juga menjadi favorit para wisatawan saat berkunjung ke Solo.

Warung sate ini memiliki porsi yang besar, selain porsi besar potongan pada sate kambingnya yang empuk dan besar-besar, dan dipadukan dengan irisan cabai dan bawang akan menghasilkan rasa sate di warung Mbok Galak ini sangat nikmat.

 

Warung sate kambing Mbok galak ini beralamat di Jl. Ki Mangun Sarkoro No.112 Sumber Banjarsari, Banyuanyar, Sumber, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57137. Dan warung ini buka setiap hari, pada pukul 08.00- 17.00 WIB.

Seperti pada rumah sate umumnya, warung sate ini terdapat menu yang dapat kamu cicipi, mulai dari sate campur, tongseng, tengkleng, hingga guali, yang dibandrol dimulai dari Rp 35.000 hingga Rp 60.000.

Baca Juga: Lezat Pisan! Ini 9 Hidangan Bakso di Cirebon Paling Rekomen, Berikut Alamatnya

4. Sate Kambing Tengkleng Rica Pak Manto

Warung sate yang satu ini selain terkenal juga sudah memiliki cabang, salah satunya di Jakarta. Warung yang selalu antri oleh pengunjung ini terletak di Jl. Honggowongso No.36, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57141. Warung sate ini buka setiap hari, pada pukul 07.30 – 20.00 WIB.

 

Warung ini terkenal juga dengan tengkelng ricanya yang enak dan porsinya besar. Untuk sate kambing juga tak kalah nikmat, dimana bumbu pada satenya sangat meresap, sealain itu tidak ada bau prengus dan dagingnya yang besar dan sangat empuk, untuk seporsi sate kambing dijual dengan harga Rp 60.000.

5. Sate Kambing Pak Narto (Bu Tintin)

Baca Juga: Ini Penyebab Bansos PKH dan BPNT September 2023 Tak Kunjung Cair, KPM Bisa Segera Lakukan Cek Status Penerima

Warung sate kambing ini tidak menggunakan daging kambing, melainkan daging domba. Tak heran jika dagingnya memiliki potongan yang lebih besar, dan juga sangat empuk.

Warung sate enak ini terletak di Jl. Kyai Mojo No.121, Ps. Kliwon, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57118. Warung ini buka pada hari selasa- minggu, dan untuk hari senin warung ini libur, pada pukul 08.00- 16.00 WIB. Untuk seporsi sate kambing dijual dengan harga Rp 56.000.

 

6. Sate Kambing Pak Mardi Mangkunegaraan

Sate kambing Pak Mardi memiliki rasa yang lezat dan nikmat dengan racikan bumbu dan rempah- rempah, yang meresap pada daging kambing tersebut. Selain nikmat, daging kambing pada warung ini memiliki tekstur yang empuk.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1093: Luffy vs Kizaru Berlanjut, Gorosei Saturn Mulai Bergerak

Warung yang terkenal dan selalu ramai pengunjung ini terletak di Jl. Yosodipuro No.14, Ketelan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57131. Buka setiap hari pada pukul 07.00 -16.00 WIB.

Untuk seporsi sate kambing yang nikmat itu dijual dengan harga Rp 28.000. Selain sate kambing ada juga sate buntel, tengkleng, tongseng.

 

Demikian 6 rekomendasi sate kambing terenak yang legendaris, yang bisa kamu coba langsung di Kota Solo, Jawa Tengah.

Aneka masakan kambing yang lezat memang menjadi pilihan kuliner yang cocok saat berkunjung ke Solo. Mulai dari warga asli Solo, wisatawan kuliner, hingga pejabat negara dan presiden, semuanya menyukainya.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah