Pria Asal China Tak Sengaja Telan Sikat Gigi karena Masih Ngatuk

5 Agustus 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi sikat gigi. /stevepb/Pixabay/

PR DEPOK - Seorang pria asal China dikabarkan tidak sengaja menelan sikat gigi saat menyikat giginya.

Kejadian ity membuat pria tersebut harus melakukan operasi gastroskopi yang cukup rumit untuk mengeluarkan sikat gigi sepanjang 15 cm dari perutnya.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Oddity Central, pria yang tidak disebutkan namanya berasal dari Taizhou, Provinsi Jiangsu China.

Baca Juga: Bisa Mengalahkan Transfer Pogba, Intip Harga Transfer Jack Grealish ke Manchester City

Pria itu mengatakan kepada dokter bahwa kejadian tersebut terjadi saat pria tersebut bangun pagi sekitar 10 hari yang lalu.

Kemudian pria tersebut memutuskan untuk melakukan rutinitasnya yaitu menyikat gigi sebelum sarapan.

Namun saat hari itu, pria tersebut merasa lebih mengantuk dari biasanya dan saat menyikat gigi di bagian belakang mulutnya dia tidak sengaja menjatuhkan sikat plastik sepanjang 15 cm dan masuk ke tenggorokannya.

Dia berusaha meraih atau mengambil sikat gigi yang masuk dalam tenggorokannya tetapi pegangan dari sikat gigi tersebut licin dan sulit untuk diraih dan dia hanya berhasil mendorong sikat gigi tersebut semakin dalam.

Baca Juga: Setkab Disebut Hapus Berita Jokowi Soal Uang 11 Ribu T, Ricky: Jejak Digital Tak Bisa Dihapus Kasihan Presiden

Menyadari hal itu, pria tersebut pun segera pergi ke rumah sakit setempat. Dokter melakukan pemindaian menggunakan sinar-C dan mempersiapkan operasi darurat.

Saat melakukan operasi tersebut gagang plastik dari sikat gigi terbukti licin untuk dipegang bahkan menggunakan alat gastroskop.

Hingga dokter di Departemen Gastroenterologi harus lebih dulu menempatkan benda tersebut pada posisi yang tepat kemudian menggunakan jerat untuk menangkap bagian atas sikat gigi dan menarik keluar.

Baca Juga: Gunakan Kode Redeem FF 'Free Fire' Hari Ini 5 Agustus 2021 untuk Dapatkan Hadiah Skin dan Lainnya

Kepala Departemen Gastroenterologi di Rumah Sakit Rakyat Keempat Taizhou, Wang Jianrong mengatakan bahwa pasien melakukan hal yang benar dengan mencari perawatan medis dengan cepat.

Selain itu Wang Jianrong juga menambahkan bahwa beralih ke perawatan tradisional, seperti menelan nasi atau cuka dapat memiliki konsekuensi kesehatan yang serius seperti merusak kerongkongan.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Oddity Central

Tags

Terkini

Terpopuler