Gunakan Darah Manusia Asli, Nike Gugat Perusahaan Pembuat Model 'Satan Shoes'

- 30 Maret 2021, 18:55 WIB
Sepatu Nike yang mengundang kontroversi.
Sepatu Nike yang mengundang kontroversi. /Twitter/@saint/@lilnasx

PR DEPOK – Perusahaan pembuat sepatu olahraga, Nike Inc menggugat perusahaan MSCHF Product Studio Inc yang memproduksi sepatu olahraga bernama “Satan Shoes”, yang konon mengandung darah manusia asli.

Perusahaan yang berbasis di New York tersebut, berkolaborasi dengan rapper "Old Town Road" Lil Nas X dalam peluncuran sepatu kontroversial tersebut.

Pihak Nike mengatakan, bahwa mereka tidak pernah mengeluarkan izin apapun kepada MSCHF Product Studio untuk memproduksi sepatu dengan tema “Setan” tersebut, yang mulai dijual secara online pada, Senin, 29 Maret 2021 lalu.

Baca Juga: Cek Fakta: Akan Terjadi Kelangkaan BBM Pasca Kebakaran Kilang Minyak Balongan, Simak Faktanya

Oleh karena itu, pihak Nike telah melayangkan gugatan kepada MSCHF Product Studio, namun rapper Lil Nas X tidak disebutkan sebagai tergugat dalam gugatan tersebut.

Untuk diketahui, “Satan Shoes” adalah sepatu kets Nike Air Max 97, yang dimodifikasi dengan menambahkan tintah merah dan darah manusia asli di sol sepatu tersebut.

Bagian belakang salah satu sepatu bertuliskan "MSCHF" dan salah satu yang lainnya bertuliskan "Lil Nas X".

Berdasarkan situs pemasaran sepatu tersebut, “Satan Shoes” dijual secara terbatas hanya 666 pasang.

Baca Juga: Pihak Tergugat Tidak Hadir di Sidang Perdana, Tim Kuasa Hukum AHY Sebut Pihak Lawan Tak Hormati Proses Hukum

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x