China Kecam Pidato Presiden Tsai Ing-wen, Taiwan Dianggap Tutup Pintu Dialog untuk Damai

- 11 Oktober 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi bendera China.
Ilustrasi bendera China. /PPPSDavid/Pixabay

PR DEPOK - China mengecam pidato hari nasional Taiwan, saat Presiden Tsai Ing-wen mengatakan pemerintahnya tidak akan tunduk pada tekanan dari Beijing.

Tsai juga mengungkapkan akan terus memperkuat pertahanan pulau itu untuk melindungi cara hidup demokratis ala Taiwan.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Al Jazeera pada Senin, 11 Oktober 2021, Kantor Urusan Taiwan milik China mengatakan bahwa pidato Tsai menghasut konfrontasi dan memutarbalikkan fakta.

Baca Juga: Tak Andalkan AS Atasi Teror ISIS di Afghanistan, Taliban: Kami Bisa Bertindak secara Independen

Kantor Urusan itu menuduh Taiwan tengah mencari kemerdekaan penuh dan menutup pintu untuk dialog damai.

Pidato Tsai pada Minggu kemarin datang sehari setelah Presiden China Xi Jinping berjanji sekali lagi untuk mewujudkan “rekonsiliasi secara damai” dengan wilayah yang memiliki pemerintahan sendiri.

“Tidak ada yang boleh meremehkan tekad, kemauan, dan kemampuan kuat rakyat China untuk menjaga kedaulatan nasional dan integritas teritorial,” kata Xi Jinping.

Baca Juga: Cerita Lee Seung Gi Mengenai Kesehatan Mental yang Dialaminya

Sementara itu, Tsai mengatakan Taiwan akan terus memperkuat pertahanannya untuk memastikan tidak ada yang bisa memaksa pulau itu untuk menerima jalan yang telah ditetapkan China.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x