Letusan Gunung Berapi di Pantai Tonga Picu Peringatan Tsunami di Jepang serta Kepulauan Pasifik Lainnya

- 17 Januari 2022, 08:05 WIB
Ilustrasi letusan gunung berapi yang berada di bawah laut.
Ilustrasi letusan gunung berapi yang berada di bawah laut. /Pixabay/Pexels

PR DEPOK - Gunung berapi yang ada di bawah laut di lepas Pantai Tonga meletus pada Sabtu, 15 Januari 2022.

Bencana alam tersebut memicu munculnya peringatan tsunami dan perintah evakuasi di Jepang.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters, letusan kala itu juga menyebabkan timbulnya gelombang besar di beberapa pulau Pasifik Selatan.

Baca Juga: Jokowi Sempat Teken PP Pelapor Kasus Korupsi Bisa Raih Rp200 Juta, Yan Harahap: Apakah Kang Ubed Bakal Dapat?

Dalam rekaman yang beredar di media sosial menunjukkan sebuah gelombang air yang menabrak rumah-rumah di pesisir.

Badan Meteorologi Jepang mengeluarkan peringatan tsunami pada Minggu dini hari dan mengatakan gelombang setinggi 3 meter diperkirakan muncul di Pulau Amami di selatan.

Sebelumnya, gelombang setinggi lebih dari satu meter juga sempat muncul di wilayah yang sama.

Baca Juga: Said Didu Heran Aktivis 98 Laporkan Balik Ubedillah Badrun ke Polisi: Kok Sesama Aktivis 98 Laporkan Temannya?

Penyiar publik NHK mengatakan tidak ada kerusakan atau korban yang dilaporkan akibat bencana alam tersebut.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x