Detik-detik Kecelakaan Tragis di Polandia, Mobil Melayang bak di Film Laga

- 14 April 2020, 22:30 WIB
PENGEMUDI mobil secara ajaib selamat dari insiden mengerikan tersebut.*
PENGEMUDI mobil secara ajaib selamat dari insiden mengerikan tersebut.* /Metro.uk/

PIKIRAN RAKYAT - Insiden kecelakaan mengerikan yang melibatkan sebuah mobil yang menabrak sebuah bundaran di tengah jalan ramai dibicarakan oleh netizen.

Insiden kecelakaan tersebut membuat mobilnya melayang ke udara sebelum akhirnya mendarat dan terbakar di sebuah kota di Polandia.

Kecelakaan tersebut mirip seperti adegan dalam film-film aksi.

Diketahui lokasi kejadian indisen itu berada di Lodz, Polandia sekitar pukul 6 sore pada Minggu Paskah waktu setempat.

Baca Juga: Kedapatan Gunakan Narkoba, Polres Jakarta Barat Tangkap Pemeran Mermaid in Love 

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari situs Metro.co.uk pada Selasa, 14 April 2020, rekaman CCTV dari kecelakaan tersebut dirilis oleh otoritas Polandia, menunjukkan mobil yang melaju kencang di jalanan yang sepi.

Mobil merek Suzuki Swift perak melaju kencang membelah persimpangan tanpa melihat adanya bundaran di tengah jalan tersebut.

Mobil tersebut kemudian melambung di atas bundaran, mengarah ke pohon pinus dan hampir menabrak sebuah patung Paus.

Serpihan mobil dari bekas tabrakan terlihat bertebaran di jalan. Diketahui mobil itu mendarat di sebuah pemakaman di Rabien. Mobil itu kemudian terbakar.

Baca Juga: Teka-teki Red Bull Depok FC, Klub Sepak Bola yang Hebohkan Jagat Maya 

Pengemudi berusia 41 tahun berhasil selamat setelah pemadam kebakaran mengevakuasinya. Dia lalu dibawa ke rumah sakit dan hanya mengalami cedera sedang.

Polisi mengatakan napas pengemudi berbau alkohol. Kini pihak kepolisian tengah menunggu hasil tes darah untuk memastikan dia minum alkohol melebihi batas lalu melakukan perjalanan kendaraan.

Foto yang dirilis oleh layanan darurat setempat menunjukkan kerusakan parah pada mobil nahas tersebut.

Pohon-pohon kecil tumbang dan dinding sebuah bangunan dilaporkan hancur setelah tertabrak.

Baca Juga: Soal Wacana Pengalihan Dana Haji untuk Tangani Corona, Kemenag Buka Suara

Video terbangnya mobil tersebut juga diunggah oleh akun Instagram @avto_msk yang menampilkan detik-detik sebuah mobil meluncur terbang dengan kecepatan tinggi.

Seperti kebanyakan negara di Eropa, Polandia melarang perjalanan tidak penting selama krisis pandemi virus corona dalam rangka menghentikan penyebarannya.

Orang-orang hanya diizinkan keluar hanya untuk keperluan penting seperti membeli bahan makanan dan obat-obatan medis.***

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

GTA af! ???????? _______ #Avto_Msk

Sebuah kiriman dibagikan oleh ????Avto_msk (@avto_msk) pada

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Metro.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x