Studi Baru: Vaksinasi Covid-19 pada Ibu Hamil Dapat Membantu Lindungi Bayi setelah Lahir

- 18 Februari 2022, 11:17 WIB
Studi baru Covid-19 pada ibu hamil.
Studi baru Covid-19 pada ibu hamil. /pixabay.com/@gdakaska/

PR DEPOK - Sebuah studi baru yang dilakukan peneliti AS melaporkan, vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil dapa membantu melindungi bayi ketika lahir.

Menurut studi baru tersebut, langkah itu dapat membantu mencegah rawat inap akibat Covid-19 pada bayi setelah lahir.

Temuan yang dilakukan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) ini menjelaskan, apakah manfaat vaksinasi Covid-19 saat hamil dapat meluas ke bayi yang terlalu muda untuk menerima vaksin Covid-19.

Baca Juga: Soroti Vonis Azis Syamsuddin, Ali Syarief Nilai Lebih Ringan dari Habib Rizieq: Kasus RS Ummi, 4 Tahun Penjara

Para peneliti dari beberapa rumah sakit anak dan CDC telah mengamati anak-anak di bawah enam bulan antara Juli 2021 dan Januari 2022.

Studi ini menganalisis data dari 379 bayi yang dirawat di rumah sakit, di mana 176 dengan Covid-19 dan 203 yang dirawat karena masalah lain.

Ditemukan bahwa vaksin Covid-19 secara keseluruhan 61% efektif dalam mencegah rawat inap pada anak-anak yang ibunya divaksinasi selama kehamilan.

Baca Juga: Anies Baswedan dan Ridwan Kamil Adu Penalti dan Diisukan Duet Pilpres, Fahri Hamzah: Kayaknya Gak Punya Fulus

Perlindungan itu meningkat menjadi 80% ketika ibu divaksinasi 21 minggu hingga 14 hari sebelum melahirkan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: India Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x