Saluran TV di Turki Jadi Sorotan, Putar Lagu Kebangsaan Uni Soviet Saat Buka Puasa

- 6 April 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi - Saluran TV di Turki timbulkan reaksi keras di medsos usai putar lagu kebangsaan Uni Soviet saat waktu buka puasa.
Ilustrasi - Saluran TV di Turki timbulkan reaksi keras di medsos usai putar lagu kebangsaan Uni Soviet saat waktu buka puasa. /Pixabay/mohamed_hassan.

Misalnya saja pada Ramadhan tahun lalu, lagu Italia 'Bella Ciao' pernah menggantikan azan dari beberapa masjid di Provinsi Izmir, Turki.

Diketahui bahwa insiden pergantian suara adzan dengan lagu Italia itu akibat ulah peretas yang berhasil membobol sistem komputer terpusat.

Kantor Mufti di provinsi itu menggambarkan peristiwa tersebut sebagai tindakan sabotase, dan adzan telah ditangguhkan sementara waktu.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan telah mengkritik anggota partai oposisi yang membagikan insiden itu di media sosial, menuduh mereka merayakan tindakan keji.

Baca Juga: Hampir Sembilan Tahun Bersitegang, Turki Siap Kirim Kembali Duta Besarnya ke Mesir

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Turki Suleyman Soylu juga mengutuk insiden tersebut. Dia mengatakan itu adalah serangan tak terduga terhadap keyakinan agama bangsa selama bulan suci Ramadhan.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x