India Alami Banjir Bandang, Puluhan Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

- 10 Juli 2023, 16:38 WIB
ILUSTRASI - Hujan deras di sekitar India Utara menyebabkan banjir dan tanah longsor, yang menyebabkan sedikitnya sebanyak 22 orang meninggal.*
ILUSTRASI - Hujan deras di sekitar India Utara menyebabkan banjir dan tanah longsor, yang menyebabkan sedikitnya sebanyak 22 orang meninggal.* /Pixabay/Hans/

PR DEPOK – Hujan deras di sekitar India Utara menyebabkan banjir dan tanah longsor, yang menyebabkan sedikitnya sebanyak 22 orang meninggal. Sementara itu di New Delhi mencatat merupakan hujan paling deras dalam beberapa dekade.

Sekolah yang berada di New Delhi terpaksa ditutup akibat hujan deras yang dialami selama akhir pekan, pemerintah India menginformasikan untuk warga daerah Himachal Pradesh dan Uttarakhand agar tidak untuk keluar rumah kecuali hal mendesak dan darurat.

Sebanyak 22 orang meninggal akibat banjir dan tanah longsor akibat hujan deras di akhir pekan, di negara bagian udara Himachal Pradesh, Uttarakhand, Uttar Pradesh, Jammu and Kashmir dan Punjab.

Akibat dari banjir dan tanah longsor tersebut juga menghancurkan beberapa infrastruktur warga. Longsor yang terjadi di kota Himachal Pradesh setidak nya menutup akses untuk 700 jalan.

Baca Juga: Prestasi Anak Bangsa, Tiga Tim dari Universitas Asal Indonesia Ikut Shell Eco-marathon World Championship 2023

Di Himachal Pradesh banjir bandang selama akhir pekan menyebabkan jembatan hancur terbawa arus sungai yang deras akibat banjir.

Pihak setempat telah melakukan penyelamatan warga yang terjebak karena jembatan yang hanyut akibat banjir bandang.

Tidak hanya jembatan beberapa jalanan seperti di Punjab, Delhi dan Uttarakhand tidak bisa digunakan oleh segala jenis kendaraan akibat banjir.

Beberapa tim penyelamat dari pemerintah India telah menggunakan perahu karet untuk menyelamatkan warga nya yang terdampar di atap rumah.

Baca Juga: Rekomendasi Mie Ayam Bakso Enak di Cikampek? Rasanya Bikin Ngiler di Lidah

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x