Jenazah Eril Putra Ridwan Kamil Segera Pulang ke Indonesia untuk Dimakamkan, Dimana Lokasinya?

- 10 Juni 2022, 20:30 WIB
Eril putra Ridwan Kamil akan segera pulang ke Indonesia dan direncanakan akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung.
Eril putra Ridwan Kamil akan segera pulang ke Indonesia dan direncanakan akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung. /Instagram.com/@fatih_indonesia.

PR DEPOK - Jenazah putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril kapan pulang ke Indonesia dan akan dimakamkan dimana?

Terkait jenazah Eril kapan pulang ini sebenarnya sudah diungkapkan langsung oleh Ridwan Kamil belum lama ini.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Ridwan Kamil menyebut jenazah Eril akan segera pulang dan dimakamkan.

"Jenazah Eril Insya Allah akan kembali ke tanah air di hari Minggu dan pemakaman di Hari Senin," tutur Ridwan Kamil, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @ridwankamil.

Baca Juga: Uji Progres Latihan, Persebaya Boyong Kekuatan Terbaik Mengarungi Piala Presiden 2022

Sementara mengenai akan dimakamkan dimana jenazah Eril ini pun diungkap Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat, Wahyu Mijaya.

Dalam keterangannya, ia menyebut jenazah Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung.

"Rencananya almarhum (Eril) akan dimakamkan di pemakaman keluarga, itu di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung," tutur dia, sebagaimana dikutip dari Antara.

Mengenai teknisnya, ia menyebut polisi bakal berkoordinasi dengan aparat kewilayahan setempat untuk menyiapkan pengamanan di lokasi hingga sepanjang jalur menuju lokasi.

Baca Juga: Begini Syarat dari Kemenlu jika Ingin Memulangkan Jenazah WNI ke Indonesia

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah