Respons Amien Rais Minta Jokowi Mundur, Dewi Tanjung Justru Singgung Nazarnya Saat Pilpres, Apa Itu?

24 Desember 2020, 16:39 WIB
Kolase potret politisi PDI Perjuangan Dewi Tanjung (kiri) dan pendiri Partai Ummat Amien Rais (kanan). /Dok. Twitter/@DTanjung15 dan YouTube Amien Rais Official./

PR DEPOK - Pendiri Partai Ummat, Amien Rais melalui konferensi pers menyampaikan permintaannya pada Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Kamis, 17 Desember 2020 lalu.

Dalam konferensi pers yang diadakan di Senayan Jakarta tersebut, Amien Rais meminta agar Presiden Jokowi berhenti melakukan politik yang bisa menimbulkan perpecahan di Indonesia.

Selain itu, politikus senior Indonesia itu juga menawarkan dua pilihan pada Presiden Jokowi yaitu, mundur dari jabatannya sebagai Presiden atau melaksanakan rekonstruksi ulang negara.

Baca Juga: Sehari Jadi Mensos, Tri Rismaharini Ungkap Akan Hapus Semua BLT dan Gantikan dengan Program Ini

Penawaran Amien tersebut kemudian menuai pro dan kontra di masyarakat. Banyak yang memberikan komentar bahkan kritikan terkait pernyataan tersebut.

Salah satu pihak yang memberikan tanggapan adalah Politisi PDI Perjuangan, Dewi Tanjung. Namun melalui unggahan di Twitternya, perempuan yang akrab dipanggil Nyai tersebut justru menyinggung soal nazar Amien Rais saat Pilpres beberapa waktu lalu.

Adapun nazar Amien Rais yang dimaksud yakni apabila Jokowi memenangkan Pilpres maka dirinya akan berjalan kaki dari Yogyakarta ke Jakarta. 

Baca Juga: Bagikan Potret Terbaru Habib Rizieq di Rutan, Polri: Polisi Rutin Periksa Kesehatan dan Makanannya

Baca Juga: Tersirat Tak Ingin Ada Lagi Korupsi di Kemensos, Mensos Risma akan Hapus Semua Bentuk BLT

Melalui akun Twitter pribadinya @DTanjung15, Dewi Tanjung menagih nazar Amien Rais untuk menepati nazarnya tersebut.

"Nyai Menagih Janji kepada Amien Rais. Janji adalah Hutang dan wajib di Tepati," kata Nyai seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Kamis, 24 Desember 2020.

Selain itu, Dewi Tanjung juga menganggap Amien Rais justru yang membuat gaduh negara Indonesia.

"Amien Rais laki-laki tua yg selama ini juga salah satu pembuat kegaduhan di negara ini," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Permasalahkan 'Ingin Menghibur' Haikal Hassan, Ferdinand: Demi Allah Itu Tak Boleh Main-main

Baca Juga: Usai Said Didu Minta Maaf, Muannas Alaidid: Tetap Tidak Mempengaruhi Proses Hukum

Dewi Tanjung lalu menawarkan pada Amies Rais, apabila ia tak mampu menunaikan nazarnya untuk berjalan dari Yogyakarta ke Jakarta, maka dirinya harus meminta maaf kepada Presiden Jokowi.

Hal tersebut disampaikan Nyai karena dirinya menganggap bahwa pernyataan-pernyataan Amien Rais yang tidak jelas malah justru membuat gaduh Indonesia.

***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler