Sindir Ganjar Pranowo Terkait Banjir Semarang, Iwan Sumule: Sibuk Pencitraan Menuju Istana, Rakyat Kebanjiran

24 Februari 2021, 21:36 WIB
Ketum ProDEM, Iwan Sumule. /Twitter/@KetumProDEM.

PR DEPOK - Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM), Iwan Sumule memberikan kritik tajam kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo terkait banjir yang melanda Semarang.

Iwan Sumule melontarkan kritik kepada Ganjar melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @KetumProDEM, pada Rabu, 24 Februari 2021.

"Tampak sibuk urus pencitraan menuju ISTANA, sementara rakyat kebanjiran dan banjir tak surut²," ujar Iwan Sumule.

Baca Juga: Politisi PSI Dinilai Sering Laporkan Banyak Pihak ke Polisi, Christ Wamea Sindir Tsamara: Namanya Bocah

Ia juga menyindir Ganjar Pranowo dengan sudah mulai ikut kagetan seperti Presiden Joko Widodo.

"Lucunya, sudah mulai ikut KAGETAN seperti presiden @jokowi," kata Iwan melanjutkan, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Iwan menganggap Ganjar sudah ikut 'kagetan' seperti Presiden Jokowi itu menandakan Ganjar Pranowo ingin benar-benar jadi Presiden.

Baca Juga: Kritik Kunjungan Jokowi ke Maumere yang Timbulkan Kerumunan, Ferry Koto: Ada Keteledoran Orang Sekitar Jokowi

"Berarti serius Mas @ganjarpranowo ingin jadi presiden. Ironi, isunya masih radikal dan khilafah. Tak menyatukan, membelah," ujar Iwan Sumule menambahkan.

Sebelumnya, banjir melanda Semarang, Jawa Tengah (Jateng) pada Selasa, 23 Februari 2021 sore.

Hal ini terlihat dari kantor Gubernur Jateng yang tergenang air usai hujan lebat sore hari itu.

Baca Juga: HNW Kritik Benny Soal Anies Harus Belajar dari Ahok Tangani Banjir, Geisz Chalifah: 'Signal Diatas' Macet

Banjir yang melanda sampai ke kantor Gubernur Jateng itu, sontak membuat Ganjar Pranowo selaku Gubernur kaget.

Tangkapan layar cuitan Iwan Sumule./Twitter/@KetumProDEM

Adanya bencana banjir yang melanda kantornya, Ganjar Pranowo meminta dilakukannya audit agar diketahui dari mana sumber air yang membanjiri kompleks kantor Gubernur Jateng tersebut.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler