Soal Covid-19 Varian Omicron Resmi Masuk ke Indonesia, Denny Darko Berikan Pesan Ini untuk Semua Orang

17 Desember 2021, 09:20 WIB
Denny Darko soal Covid-19 varian Omicron resmi masuk ke Indonesia, memberi pesan ini untuk semua orang. /Pixabay/

PR DEPOK – Denny Darko kembali memberikan ramalan terkait Covid-19 varian Omicron yang sudah masuk ke Indonesia.

Denny Darko kembali menyampaikan hasil ramalan melalui kartu tarotnya, mengenai kasus Covid-19 varian Omicron yang sudah masuk di Indonesia.

Denny Darko mengatakan bahwa, ada beberapa pesan yang akan disampaikan dari hasil ramalan itu, lengkap dengan bagaimana keadaan Indonesia pada saat ini.

Baca Juga: Raffi Ahmad Bagikan Kenangan Terakhir Laura Anna: Support Keluarga Mendiang untuk Dapat Keadilan!

Denny Darko mengatakan bahwa virus Covid-19 varian Omicron ini masuk ke Indonesia secara diam-diam atau tersembunyi.

“Covid-19 varian Omicron ini sudah masuk secara tersembunyi. Dan masuknya ini ada di Wisma Atlet,” kata Denny Darko, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari unggahan chanel YouTube Denny Darko pada 17 Desember 2021.

“Tidak kepada orang yang datang, tetapi petugas kebersihan, yang dia itu terdeteksi dari 3 yang lain. Tapi ini yang 2 ini mungkin Delta ya, dan yang satu lagi Omicron,” ujar Denny Darko lagi.

Baca Juga: Bansos Anak Usia Dini Rp300 Ribu Sedang Cair, Simak Syarat dan Kriteria Lengkap Penerima Bantuan KAJ

Namun, Denny Darko merasakan adanya kemungkinan bahwa Covid-19 varian Omicron ini datang dan bermutasi sendiri, dimana datang dari virus varian Delta yang kemudian menimbulkan Covid-19 varian Omicron.

Denny Darko juga mengatakan bahwa Covid-19 varian Omicron ini akan lebih berbahaya, dibanding varian lainnya.

“Artinya, dengan Omicron saja yang katanya ini minimal 1,3 kali lebih cepat, hingga 6 kali lebih cepat menyebar dan ditularkan, artinya ini akan lebih berbahaya,” ungkap Denny Darko.

“Kita saat hal ini ada, terus tracingnya sudah telat, artinya bisa saja memang saat ini virus Omicron sudah ada di antara kita. Tapi kita enggak pernah tau,” jelasnya lagi.

Baca Juga: Keanu Agl Rasakan Kejanggalan Kronologi Kecelakaan Laura Anna Versi Gaga Muhammad: Cerita Dia Nggak Nyambung!

Denny Darko juga memberikan pesan kepada semua orang agar tetap lebih waspada, mengamati, dan harus tetap berada di rumah selama berita Covid-19 Omicron ini masih ada sampai perkembangan lebih lanjut diumumkan.

“Saya catat kalo Presiden Jokowi mengatakan bahwa enggak usah cemas, karena memang belum ada kondisi yang mengkhawatirkan dari orang-orang yang terjangkit ini, tetapi tetap tidak ada alasan kita untuk tidak waspada,” ujarnya lagi.

“Jadi kita harus selalu waspada, selalu mengamati, dan kalau bisa stay di rumah dulu, sampai perkembangan lebih lanjut tentang Omicron ini diumumkan,” lanjut Denny Darko menjelaskan.

Baca Juga: The Red Sleeve Tayangkan Dua Episode Saat Natal, Jangan Lewatkan Perjalanan Kisah Yi San dan Deok Im!

Denny Darko juga menyampaikan kekhawatiran nya kepada orang-orang yang sudah lanjut usia dan juga anak-anak, dimana kalangan inilah yang mudah terjangkit Covid-19 varian Omicron tersebut.

“Kalo saya berpikir sebaiknya, kita tetap di kota kita saja, kalau bisa jangan kemana-mana, karena kita tidak tahu, kalau hal itu tidak mengenai kita. Yang ditakutkan kita bawa oleh-oleh untuk orang yang kita sayangi, atau lingkungan sekitar, seperti anak kecil, balita, dan orang-orang yang lanjut usia,” kata Denny Darko lagi mengungkapkan.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube Denny Darko

Tags

Terkini

Terpopuler