Ruhut Sitompul Sindir Anies Baswedan Soal JIS, Gus Umar: Andai Anies Jadi Presiden, Ruhut Pasti Puja-Puji

7 Mei 2022, 20:25 WIB
Tokoh NU, Gus Umar tanggapi sindiran Ruhut Sitompul terhadap Anies Baswedan soal pembangunan Jakarta International Stadium (JIS). /Instagram @aniesbaswedan.

PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Hasibuan alias Gus Umar tampak menyoroti komentar yang disampaikan Politisi PDIP, Ruhut Sitompul soal Anies Baswedan.

Dalam salah satu keterangan, Ruhut Sitompul seolah tak mengakui Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sebagai orang yang menginisiai pembangunan Jakarta International Stadium (JIS).

Menurutnya, stadion yang kini menjadi kebanggaan warga Jakarta tersebut dibangun oleh Joko Widodo (Jokowi) ketika masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, bukan oleh Anies Baswedan.

Ruhut Sitompul juga menyatakan bahwa semestinya Anies Baswedan merasa malu karena telah mengaku-ngaku sudah membangun JIS yang sebetulnya didanai oleh pemerintahan Jokowi.

Baca Juga: Tata Cara dan Niat Sholat Jamak Takhir Maghrib dan Isya

"Jelas terang benderang yg bangun Gedung Olahraga BMW Pak Joko Widodo Gubernur DKI, eh kadrun Gabenar hanya menikmati dan mengaku ngaku saja kerjaannya malu dong 80 persen Dana Proyek Pemerintah Pusat Presiden RI ke 7 Bpk Joko Widodo dinamai JIS MERDEKA," kata Ruhut Sitompul dalam cuitan di akun @ruhutsitompul.

Menanggapi pernyataan tersebut, Gus Umar pun tampak geram dan memberikan pendapatnya melalui akun Twitter pribadinya.

Gus Umar membayangkan apabila Anies Baswedan berhasil menjadi Presiden Indonesia selanjutnya menggantikan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Berikut Info Terbaru Seputar BSU 2022 dan Cek BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta Secara Online Lewat kemnaker.go.id

Jika hal itu terjadi, ia meyakini betul bahwa Ruhut Sitompul akan berubah sikap kepada Anies Baswedan dengan memberikan pujian-pujian.

"Andai anies jd presiden saya yakin ruhut pasti akan puji puja anies," ujar Gus Umar seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @UmarHasibuan___ pada Sabtu, 7 Mei 2022.

Bukan tanpa alasan, pernyataan tersebut disampaikan lantaran Ruhut Sitompul juga pernah melakukan hal serupa pada Presiden Jokowi.

Gus Umar menjelaskan bahwa Ruhut Sitompul pernah menghina Jokowi sebelum akhirnya memuji-muji seperti sekarang ini.

Baca Juga: Selamat, Jessica Iskandar Telah Melahirkan Anak Pertamanya dengan Vincent Verhaag

"Ingat kan dulu dia hina jokowi gitu jkw jd presiden dia puji jkw org paling sedunia," tuturnya menambahkan.

Cuitan Gus Umar. Tangkapan layar Twitter @UmarHasibuan__.

Diketahui sebelumnya, sosok Anies Baswedan memang tak pernah lepas dari pembicaraan publik, khususnya para politisi di Indonesia.

Salah satu topik yang baru-baru ini sering dibicarakan adalah megahnya Jakarta International Stadium (JIS) yang dibangun di masa jabatan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Baca Juga: Simak Cara Daftar Bansos 2022 Online Pakai KTP dan KK, Dapatkan BLT PKH Rp3 Juta untuk 2 Kategori Penerima Ini

Stadion besar ini dibanggakan oleh Anies Baswedan karena dibangun oleh anak-anak bangsa dan dapat digunakan untuk beragam tujuan (multipurpose venue).

Selain untuk konser, JIS juga sudah digunakan oleh warga Jakarta sebagai tempat dilaksanakannya kegiatan takbiran akbar dan salat Idul Fitri berjamaah.

Kemudian stadion ini dikabarkan memiliki fasilitas canggih berupa sound system yang bagus dan atap yang bisa dibuka-tutup.

Tak heran tempat ini digadang-gadangkan akan menjadi tempat perhelatan konser grup terkenal BTS dari Korea Selatan.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @ruhutsitompul Twitter @UmarHasibuan__

Tags

Terkini

Terpopuler