Habib Rizieq Direncanakan Pulang ke RI Hari Ini, API Jabar Datangkan Jutaan Orang untuk Menyambut

9 November 2020, 15:43 WIB
Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab. /Antara./

PR DEPOK – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, dijadwalkan akan pulang ke Indonesia dengan menggunakan pesawat dari Jeddah, Arab Saudi, pada hari ini Senin 9 November 2020.

Kepastian jadwal penerbangan tersebut, disampaikan Juru Bicara Persaudaraan Alumni (PA) 212, Haikal Hassan. Dia menjelaskan, pesawat yang akan ditumpangi Habib Rizieq, akan bertolak dari Jeddah pada Senin ini pukul 19.30, waktu setempat.

“Sampai saat ini HMRS akan tetap pulang dengan pesawat Saudi Airlines nomor penerbangan SV 816, berangkat Senin, 9 November 19:30 waktu Saudi,” ujar Haikal Hassan, pada Minggu 8 November 2020, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari RRI.

 Baca Juga: Soal Video yang Seret Nama Gisel, Roy Suryo: Bentuk Pipi Beda, Tetap Kedepankan Praduga Tak Bersalah

Jika melihat dari jadwal yang tersedia, Haikal memperkirakan Habib Rizieq akan tiba di Indonesia pada Selasa besok, tepat pada pukul 09.00 WIB di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

“Akan tiba di Tanah Air di Terminal 3 Bandara Soetta, Selasa 10 November jam 09:00,” tutur Haikal Hassan.

Sebelumnya telah dikabarkan, bahwa Aliansi Pergerakan Islam (API) Jawa Barat memastikan akan ada sekira jutaan umat Islam yang datang untuk menjemput Habib Rizieq di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, pada Selasa, 10 November 2020, sekira pukul 09.00 WIB.

Hal tersebut terungkap dalam aksi unjuk rasa dan rapat akbar API untuk menyambut kepulangan Habib Rizieq yang dilakukan di depan Gedung Sate, Bandung, Rabu, 4 November 2020.

Baca Juga: Terbiasa dengan Gaya Hidup Kotor, Ilmuwan Sebut Jadi Orang India Kebal dengan Covid-19

API Jawa Barat merupakan sebuah aliansi yang terdiri dari 40 ormas pergerakan Islam. Dalam aksi di depan Gedung Sate tersebut, turut hadir diantaranya, yakni Barkid, JAS, GUIH, Syarikat Islam Laskar Mujahidin Sancang, dan Hidayatullah.

Koordinator Lapangan Aksi API Jawa Barat, Asep Sarifudin mengungkapkan, bahwa API Jawa Barat akan menjadi panitia yang akan menyambut Habib Rizieq di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Selasa besok.

Dia juga menambahkan, bahwa pihaknya akan mendatangkan sekira jutaan orang untuk penyambutan Habib Rizieq Shihab.

“Kami merupakan panitia untuk menyambut dan kami akan mendatangkan bukan ribuan, tapi jutaan orang,” ungkap Koordinator Lapangan Aksi API Jabar, Asep Sarifudin.

Baca Juga: Di Hari Pahlawan 2020 Besok, Pemerintah Berikan Tunjangan Kehormatan kepada 587 Orang Keluarga

Seperti yang diketahui, Habib Rizieq telah tinggal di Arab Saudi sejak April 2017. Pada saat itu dia dan keluarga berangkat ke Arab Saudi guna menjalankan ibadah umroh. Namun kemudian menetap di sana dan tinggal di sebuah rumah sewa.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler