Samakan Raffi Ahmad dengan Santri yang Uji Kesaktian, Gus Nadir: Cuma Ngetes Efek Setelah Divaksin

- 14 Januari 2021, 16:31 WIB
Raffi Ahmad mendapat vaksin Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/1/2021).YouTube Sekretariat Presiden
Raffi Ahmad mendapat vaksin Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/1/2021).YouTube Sekretariat Presiden /

Usai menerima banyak kritik dan teguran akibat ulahnya itu, Raffi Ahmad pun menyampaikan permohonan maaf dan klarifikasi soal kedatangannya di acara tersebut.

Baca Juga: Bandingkan Vaksinasi Jokowi dan PM Singapura, Rocky: Dokter Nggak Gemetar Kalau Suntik Pakai Pfizer

“Terkait kejadian tadi malam saya ingin sedikit klarifikasi. Tapi sebelumnya saya ingin minta maaf yang sebesar-besarnya, saya minta maaf kepada Bapak Presiden Jokowi, kepada seluruh staf yang ada di Sekretariat Presiden dan juga sekali lagi minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tadi malam,” ujar Raffi Ahmad.

Ia menjelaskan, sebelum dirinya masuk ke acara, ia telah lebih dulu menjalankan protokol kesehatan.

“Di situ kondisinya juga memang sebelum masuk ke rumahnya mengikuti protokol. Tapi pas di dalam kebetulan saya lagi makan tidak pakai masker, ada yang foto, tapi apa pun itu saya juga minta maaf karena kejadian ini jadi heboh,” tuturnya.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x