Bio Farma Siap Produksi 4,7 Juta Dosis Vaksin Covid-19, Dirut: Saat Ini Masih Tahap Quality Control

- 24 Januari 2021, 13:51 WIB
Kemasan vaksin Covid-19 diperlihatkan di Command Center serta Sistem Manajemen Distribusi Vaksin (SMDV) Bio Farma.
Kemasan vaksin Covid-19 diperlihatkan di Command Center serta Sistem Manajemen Distribusi Vaksin (SMDV) Bio Farma. /Pikiran Rakyat/Armin Abdul Jabbar.

PR DEPOK – Bio Farma akan memproduksi sekira 4,7 juta dosis vaksin Covid-19 yang akan digunakan pada bulan Februari 2021.

Saat ini status produk-produk tersebut sedang dalam tahap proses quality control, yang akan dikirimkan ke BPOM untuk mendapatkan lot release agar dapat disalurkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir pada Sabtu, 23 Januari 2021 kemarin.

Baca Juga: Ustaz Yahya Waloni Kaitkan Masker dengan Surga, Ferdinand Hutahaean: Kalau Saya Jemaahnya, Saya Tinggalkan!

“Sampai dengan kemarin, Jumat 21 Januari 2021, sudah ada empat juta dosis yang sudah selesai diproduksi,” ujar Honesti seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Ia menuturkan, hingga bulan Februari 2021 mendatang diperkirakan akan siap sebanyak empat juta dosis vaksin.

Seusai menerima 15 juta dosis bulk vaksin Covid-19 dari Sinovac pada 12 Januari 2021, lanjut dia, Bio Farma siap untuk meneruskan proses produksi dari bahan baku tersebut.

Proses itu dilakukan di fasilitas fill and finish yang berada di Bio Farma untuk menjadi final product.

Baca Juga: Ingin Panjang Umur? Konsumsi 10 Makanan Ini Secara Teratur untuk Hidup yang Lebih Lama dan Sehat

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x