Eks Sekum FPI Munarman Diduga Hadiri Baiat Anggota FPI ke ISIS, Polri Kini Lakukan Pendalaman

- 6 Februari 2021, 06:15 WIB
Munarman Dianggap Ngibul Soal Kepemilikan Senpi 6 Laskar FPI, Komnas HAM : Usut Lebih Lanjut
Munarman Dianggap Ngibul Soal Kepemilikan Senpi 6 Laskar FPI, Komnas HAM : Usut Lebih Lanjut //ANTARA/Fianda Rassat/

Untuk diketahui, sebelumnya, pada Kamis, 4 Februari 2021, tim Densus 88 Antiteror Polri memindahkan 26 tersangka teroris dari Gorontalo dan Makassar ke Jakarta.

Pemindahan 26 tersangka teroris tersebut oleh tim Densus 88, guna menjalani pemeriksaan lanjutan di Jakarta.

Baca Juga: Transfernya Sempat Ada Problem, Bagus Kahfi Akhirnya Resmi Bergabung Tim Belanda FC Utrecht

26 teroris tersebut terdiri atas tujuh teroris dari Gorontalo, dan 19 teroris dari Makassar.

Kelompok teroris dari Gorontalo ini dikenal dengan Ihwal Pakuato, yang merupakan jaringan dari JAD yang berafiliasi ke ISIS. Begitu pula, kelompok teroris Makassar merupakan jaringan JAD.

Belasan teroris yang ditangkap di Makassar ini juga diketahui merupakan anggota dari Front Pembela Islam (FPI) di Makassar.

Baca Juga: Senior Partai Demokrat Dinilai Kecewa Atas Kepemimpinan AHY, Andi Arief: Harap Dimaklumi, Itu Sisa Feodalism

Tidak hanya bagian dari anggota FPI, Brigjen Rusdi Hartono pun menjelaskan, 19 teroris dari Makassar tersebut juga aktif dalam kegiatan FPI di Makassar.

"Sebanyak 19 teroris yang tertangkap di Makassar, semua terlibat atau menjadi anggota FPI di Makassar. Mereka sangat aktif dalam kegiatan FPI di Makassar," kata Brigjen Rusdi Hartono.***

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x