Bela Jokowi Soal Wacana Jabatan 3 Periode, Megawati: Presiden Bisa Ubah Keputusan secara Konstitusi? Kan Tidak

- 24 Maret 2021, 21:45 WIB
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo.
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo. /Instagram @jokowi

PR DEPOK - Menanggapi isu presiden 3 periode yang beberapa minggu terakhir diperbincangkan publik, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri membela Joko Widodo.

Megawati mengungkapkannya saat meluncurkan buku "Merawat Pertiwi, Jalan Megawati Soekarnoputri Melestarikan Alam" di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta, pada Rabu, 24 Maret 2021.

"(Jokowi) berkeinginan katanya 3 periode. Yang omong itu yang kepengen sebetulnya. Siapa tahu suatu saat dia bisa 3 periode," kata Megawati.

Baca Juga: Ajak Kader Partainya Belajar Kehidupan dari Alam, Megawati: Kita Ini Dikasih Pikiran, Malah Jadi Penjahat

Menurutnya, isu tersebut tidak berdasar karena aturan masa jabatan presiden telah ditetapkan dalam konstitusi maupun undang-undang.

Bahlan isi UUD NRI Tahun 1945 pun tak bisa begitu saja diubah oleh presiden.

"Memang presiden bisa mengubah keputusan secara konstitusi? 'Kan tidak kan tidak," kata Megawati, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Rakyat Diminta Pertanyakan Motif Politisi yang Ingin Amandemen UUD 1945, Ahli: Bagian Mana, Kenapa?
 
Megawati bermaksudnmendorong kader-kader PDIP eksekutif maupun legislatif agar tidak menyia-nyiakan masa jabatan.

Para kader PDIP, menurut Megawati, harus banyak-banyak membaca buku, agar pengetahuan yang diserap semakin banyak.

Tak hanya dibaca,  sebaiknya isi dari buku itu juga bisa dipraktikan di lapangan, agar kader PDIP bekerja aktif untuk rakyat.

Baca Juga: Prediksi Keriuhan Baru di Sidang Offline HRS, Ferdinand: Ulah Hakim Tak Mampu Pertahankan Wibawa Pengadilan

"Kalian saya minta itu supaya aktif, seperti Hendy (Wali Kota Semarang). Kalau mau jadi wali kota, mau apa kamu? Mau cari kekayaan, kekuasaan, ketenaran? Berhentilah. Paling 2 periode selesai, tak ada lagi bisa lebih dari 2 periode. Tugas kalian utama sebagai kader partai adalah memperjuangkan nasib rakyat," kata Megawati.***

 

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah