Ayang Utriza Bersyukur Cangkir Kopi Gak Terbang ke Muka Najwa Saat Munarman 'Ngamuk': Munaroh, Munaroh Eh

- 9 April 2021, 18:30 WIB
Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Munarman saat jadi narasumber di acara Mata Najwa, Rabu 8 April 2021.
Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Munarman saat jadi narasumber di acara Mata Najwa, Rabu 8 April 2021. /Tangkapan layar YouTube Najwa Shihab.

PR DEPOK – Profesor Bidang Kajian Timur Tengah, Ayang Utriza Yakin menanggapi dialog panas yang terjadi antara mantan Sekretaris Umum FPI, Munarman dan Najwa Shihab.

Dalam dialognya bersama presenter ternama, Najwa Shihab, Munarman berulang kali membuat penegasan.

Salah satu pengacara Habib Rizieq itu menekankan, dirinya sama sekali tidak mengetahui bahwa acara yang dihadirinya di Makassar merupakan acara Baiat ISIS.

Baca Juga: Munarman Ngamuk Saat Ditanya Najwa Shihab, Abdillah Toha: Heran, Orang Kayak Gini Masih Dijadikan Narasumber?

Menurut keterangan Munarman, kehadirannya tersebut hanya untuk menghadiri seminar dan menyampaikan materi soal Counter-terorrism.

Setelah itu, ketika Najwa Shihab menanyakan soal pernah atau tidak dirinya dipanggil polisi untuk memberikan klarifikasi terkait acara tersebut, Munarman enggan memberi jawaban.

Tak lama berselang, dialog antara Najwa Shihab dengan Munarman itu sempat memanas usai sang presenter terus mencecar Munarman untuk menjawab pertanyaannya.

Peristiwa tersebut sontak mendapat banyak sorotan dari berbagai pihak, tak terkecuali Ayang Utriza.

Baca Juga: Tegas Minta Habib Rizieq Dibebaskan Demi Keadilan, Refrizal: Hakim dan Jaksa, Gunakanlah Hati Nuranimu

Ayang Utriza melalui akun Twitter pribadinya @Ayang_Utriza, melontarkan pernyataan menohok soal dialog panas tersebut.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com, Jumat 9 April 2021, Ayang Utriza justru mengucapkan syukur karena cangkir kopi di depan Munarman beserta isinya tidak melayang ke muka Najwa Shihab.

Alhamdulillah, cangkir kopi & isinya tidak melayang ke muka Mbak @NajwaShihab. Munaroh, Munaroh, eh... Munarman,” ucap Ayang Utriza.

Baca Juga: Tegas Minta Habib Rizieq Dibebaskan Demi Keadilan, Refrizal: Hakim dan Jaksa, Gunakanlah Hati Nuranimu

Lebih lanjut, dalam dialog tersebut, Munarman pun terlihat mulai kesal lantaran dipaksa menjawab pertanyaan dari Najwa Shihab.

Munarman lantas menilai bahwa sejumlah pertanyaan tersebut adalah pertanyaan jebakan yang bisa menggiring opini.

Tidak hanya itu, Munarman lalu menilai bahwa pertanyaan Najwa Shihab itu termasuk dalam tindakan provokasi.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Ayang_Utriza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah