Mulai Hari Ini MRT Jakarta Berlakukan Jam Operasional Baru, Simak Jadwalnya

- 19 April 2021, 10:03 WIB
Ilustrasi penumpang MRT Jakarta.
Ilustrasi penumpang MRT Jakarta. /Instagram/@mrtjkt/

PR DEPOK - MRT Jakarta memberlakukan aturan baru jam operasional mulai hari ini, Senin, 19 April 2021.

Kebijakan ini merespons Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Jakarta.

"Jam operasional baru yakni Senin-Jumat (hari kerja) mulai pukul 5.00 sampai 23.00 WIB. Sabtu-Minggu mulai pukul 6.00 sampai 21.00 WIB," kata Ahmad Pratomo, Plt Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta dikutip Pikiranrakyat-Depok dari PMJ News pada Minggu, 18 April 2021.

Baca Juga: Setuju Era Soeharto Hampir tak Ada Penista Agama karena Komunis Tidak Berdaya, Haikal Hassan: Bener Juga

Menurut Pratomo, MRT akan tiba di stasiun-stasiun pada jam sibuk setiap lima menit sekali pada hari kerja Senin hingga Sabtu.

Sementara, kata dia, untuk akhir pekan MRT akan datang di berbagai stasiun setiap 10 menit sekali.

Selain adanya perubahan jam operasional, Pratomo juga mengatakan bahwa terdapat pembatasan jumlah penumpang di setiap gerbong.

Baca Juga: Jabarkan Sosok Billy Syahputra di Matanya, Memes Prameswari: Dia Tipe Semua Orang

"Lalu terkait dengan pembatasan penumpang 70 orang per gerbong. Dengan ini, PT MRT Jakarta agar tetap mengimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan di area MRT," ujarnya.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: PMJ News Instagram @mrtjkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x