85 WNA China Masuk ke Indonesia, Kemenkes: 2 Orang Positif Covid-19

- 8 Mei 2021, 09:02 WIB
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi.
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi. /YouTube Sekretariat Presiden

PR DEPOK - Juru bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmidzi mengungkapkan, terdapat dua orang warga negara asing (WNA) asal China yang positif terinfeksi Covid-19.

Keduanya merupakan bagian dari 85 orang WNA China yang beberapa waktu lalu masuk ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta, tepatnya pada Selasa, 4 Mei 2021.

Siti Nadia juga menuturkan bahwa seluruh pendatang yang masuk ke Indonesia telah sesuai dengan Surat Edaran Satgas Covid-19 Nomor 8 Tahun 2021 tentang Perjalanan Internasional.

Baca Juga: Saksi Ahli Sebut HRS Tak Perlu Dipidana Bila Sudah Bayar Denda, HNW: Minimal Penangguhan Penahanan Dikabulkan

Kemudian, masuknya puluhan WNA China ke Indonesia tersebut juga sebelumnya menuai polemik di tengah publik lantaran dianggap bertentangan dengan aturan pemerintah yang melarang warga negaranya untuk mudik.

Polemik itu pun ditanggapi oleh Siti Nadia dalam pernyataannya pada Jumat, 7 Mei 2021.

"Pada prinsipnya kita sudah menutup masuknya WNA ke Indonesia, kecuali WNA yang diizinkan masuk, yang sesuai dengan peraturan Menkumham Nomor 26 tahun 2020, dan ini tertuang juga dalam SE Satgas Covid-19 nomor 8 tahun 2021," kata Siti Nadia menjelaskan.

Baca Juga: Heran Pertanyaan Tes ASN Terkait FPI, Eva Chaniago: Kalau Aku Ditanya Langsung Jawab ‘Aku Sayang Habibana’

Kabar positifnya dua orang WNA China tersebut lantas dibenarkan pula oleh Kasubdit Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes, Benget Saragih.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x