Bank Mandiri dan Pertamina Wujudkan Sentra Pengolahan Beras Terpadu, ErickTohir: Upaya agar Petani Sejahtera

- 25 Mei 2021, 07:41 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir.
Menteri BUMN Erick Thohir. /Dok. Kabar.sanggau.go.id

PR DEPOK – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus berupaya menggenjot sektor perekonomian.

Salah satu upaya yang dilakukan melalui Kementrian BUMN adalah Pembangunan Sentra Pengolahan Beras Terpadu (SPBT).

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Instagram @ericktohir pada 24 Mei 2021 Erick Tohir menyampaikan bahwa peningkatan kesejahteraan petani adalah hal yang harus dilakukan.

Baca Juga: Istri Indra Bekti Sampaikan Rindu Mendalam pada Putranya yang Sudah 4 Tahun Tiada: Tunggu Bunda Sayangku

Menurutnya, peningkatan kesejahteraan itu harus ditunjang dengan penciptaan kegiatan bisnis petani secara profesional.

“Peningkatan kesejahteraan petan harus ditunjang dengan penciptaan kegiatan bisnis petani secara profesional,” ujar Erick Tohir.

Pada 23 Mei 2021 Erick Tohir bersama Menteri Perdagangan Republik Indonesia Muhammad Lutfi serta Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki meninjau Sentra Pengolahan Beras Terpadu (SPBT) di Kutowinangun, Kebumen, Jawa Tengah.

“Kemarin bersama Pak Lutfi dan Pak Teten Masduki saya meninjau Sentra Pengolahan Beras Terpadu (SPBT) di Kutowinangun, Kebumen, Jawa Tengah.

Baca Juga: Diberitahu Tanggal Pernikahan, Ramzi Ungkap Dalam Waktu Dekat Lesti Kejora dan Rizky Billar Akan Lamaran

Erick Tohir memberikan apresiasi atas kolaborasi yang dilakukan antara Bank Mandiri dan Pertamina dalam Pembentukan Sentra Pengolahan Beras Terpadu tersebut.

“Saya mengapresiasi kolaborasi antara Bank Mandiri dan Pertamina dalam Pembentukan SPBT ini,” ungkap Erick Tohir.

Lebih lanjut, Erick Tohir menuturkan bahwa penggilingan beras yang dibangun yang di inisiasi melalui sektor BUMN tersebut bukan hanya dapat meningkatkan produktivitas dan ketahanan pangan, tetapi akan menjadi milik para petani dan masyarakat lokal.

“Penggilingan beras ini tak hanya akan meningkatkan produktivitas petani untuk menghasilkan beras premium demi mewujudkan ketahanan pangan,” jelas Erick Tohir.

“Namun, karena dikelola berdasarkan model perusahaan dengan pendampingan dan pengawasan oleh Bank Mandiri, maka SPBT ini akan menjadi milik para petani dan masyarakat lokal,” tutur Erick Tohir.

Baca Juga: Seleksi PPPK 2021 Diberi Kesempatan 3 Kali Tes, Ini Ketentuan pada Setiap Tesnya

Dirinya mengungkapkan bahwa pembangunan Sentra Pengolahan Beras Terpadu dan pendampingan dari Badan Usaha Milik Negara merupakan suatu upaya pengelolaan agar petani bisa lebih sejahtera dalam menikmati hasil jerih payahnya.

“Pembangunan SPBT dan Pendampingan dari BUMN merupakan satu upaya pengelolaan agar petani bisa lebih sejahtera dalam menikmati hasil jerih payahnya,” pungkasnya***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Instagram @erickthohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x