Peringatan Hujan Lebat dari BMKG untuk Sejumlah Wilayah Berikut Ini

- 28 Mei 2021, 08:28 WIB
Ilustrasi hujan lebat.*
Ilustrasi hujan lebat.* /Dok. PMJ News

PR DEPOK - Hujan lebat disertai kilat dan angin kencang disebut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) berpotensi akan terjadi di sejumlah wilayah Indonesia pada Jumat, 28 Mei 2021.

Sirkulasi siklonik terbentuk di Papua Barat dengan daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin (konvergensi) di Maluku dan Papua Barat.

Sedangkan daerah pertemuan angin (konfluensi) di perairan utara Halmahera hingga Papua Barat, seperti dilansir Pikiran Rakyat Depok dari situs BMKG pada Jumat.

Baca Juga: Meski Berada di Turki untuk Jalani Pengobatan, Ashanty Berencana Renovasi Rumahnya di Cinere

Sementara itu terjadi juga sirkulasi siklonik lainnya di Samudera Hindia barat Sumatra yang konvergensinya memanjang di Samudera Hindia barat Bengkulu, sedanghkan konfluensi di perairan barat Sumatera Barat.

Sirkulasi siklonik terjadi juga di Samudera Pasifik utara Papua yang membentuk konvergensi memanjang di perairan utara Halmahera hingga Papua Barat.

Sedangkan konfluensi di Kalimantan Utara Laut Sulawesi dan Maluku Utara bagian utara.

Baca Juga: Ramalan Cinta 6 Zodiak Jumat, 28 Mei 2021: Scorpio Keadaan Saat Ini Menghubungkan Anda dengan Masa Lalu

Terpantau konfulensi terbentuk di Selat Malaka, sehingga kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah