IFRC Wanti-wanti Indonesia Saat Lonjakan Covid-19, RI Dinilai Bisa Diambang 'Bencana'

- 1 Juli 2021, 06:00 WIB
Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC) mewanti-wanti Indonesia diambang 'bencana' Covid-19 varian Delta usai terjadinya lonjakan kasus.
Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC) mewanti-wanti Indonesia diambang 'bencana' Covid-19 varian Delta usai terjadinya lonjakan kasus. /REUTERS/Willy Kurniawan.

PR DEPOK - Kasus Covid-19 di Indonesia diketahui mengalami pelonjakan. Dalam beberapa hari terakhir ini, pertambahan kasus virus tersebut di RI stabil di angka 20.000.

Melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia ini turut jadi perhatian berbagai pihak, baik kalangan politisi, akademisi, hingga pakar di Tanah Air.

Namun ternyata melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia juga menyita perhatian dunia, yakni Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC).

Baca Juga: Gus Nadir Ungkap Jejak Digital BEM UI Terkait FPI, Burhanuddin: Leon Berada di Jalan Shiratol Mustaqim Politik

IFRC telah mewanti-wanti bahwa Indonesia disebut bisa berada dalam ambang "bencana" varian Delta.

Wanti-wanti soal ada kemungkinan Indonesia dalam ambang "bencana" varian Delta itu disampaikan oleh Kepala Delegasi Indonesia untuk IFRC, Jan Gefland.

"Setiap hari kita melihat varian Delta mendorong Indonesia lebih dekat ke ambang Covid-19," ucapnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Channel News Asia pada Kamis, 1 Juli 2021.

Baca Juga: Sebut Jejak Digital BEM UI Digali Usai Diretas, Gus Nadir: Ternyata HMI, Tolak Pembubaran FPI Tanpa Pengadilan

Oleh sebab itu, Jan Gefland pun mendesak agar akses vaksin Covid-19 yang lebih baik secara global.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah