Minta Penguasa Mawas Diri, Fadli Zon: Kasus HRS dan Munarman Tak Layak Diperpanjang

- 1 Agustus 2021, 13:53 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon.
Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon. /Instagram @fadlizon

Baca Juga: Sinopsis Film Bastille Day: Aksi Idris Elba dan Seorang Pencopet Tayang di Bioskop Trans TV

"Kasus HRS n Munarman tak layak diperpanjang, jgn menjadi obyek pelampiasan dendam kesumat n kebencian," ujar Fadli Zon menambahkan.

Cuitan Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Fadli Zon
Cuitan Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Fadli Zon /tangkapan layar Twitter @fadlizon

Diketahui sebelumnya, usai ditangkap akibat dugaan keterlibatan dengan kelompok terorisme, pengacara Habib Rizieq Shihab (HRS) Munarman sepi dari pemberitaan.

Belum ada yang megetahui kabar terkini dari Munarman, hingga tagar #MunarmanKalianApakan ramai dicuit warganet di platfrom Twitter.

Usut punya usut, Munarman dikabarkan sulit ditemui hingga tak bisa didampingi secara langsung oleh pengacaranya.

Baca Juga: Dengar Curhatan Lesti Kejora ke Rizky Billar, Endang Mulyana Akui Tak Keberatan Jika Anaknya Ijab Kabul Dulu

Menanggapi ramainya pihak yang mempertanyakan Munarman, Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono pun buka suara.

Argo Yuwono mengungkapkan bahwa Munarman saat ini tengah menjalani proses hukum atas kasusnya.

"(Munarman) masih proses hukum," ujar Argo Yuwono dalam keterangannya pada Sabtu, 31 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: PMJ News Twitter@fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x