Agar Target Vaksinasi Massal Dapat Tercapai, Kapolri Siapkan Strategi Berikut Ini

- 1 Agustus 2021, 16:55 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. /

Baca Juga: Berakhir 2022, Dahyun Isyaratkan TWICE Berencana Perpanjang Kontrak dengan JYP Entertainment

"Harus ada pengorganisasian yang bagus kemudian strategi yang bagus. Tadi setelah dipaparkan, kami kemudian jadi jelas bahwa target ini bisa tercapai," lanjut Sigit seperti dikutip Pikiran Rakyat Depok dari PMJ News.

Ditegaskan juga oleh Sigit bahwa dalam percepatan pembentukan herd-immunity terhadap virus Covid-19 tersebut, polisi telah membuka gerai-gerai vaksinasi.

Untuk diketahui bahwa 'Gerakan Vaksinasi Merdeka' di Jakarta akan diselenggarakan di 668 titik gerai vaksinasi yang tersebar di 900 RW, yang berada di Jakarta.

Kegiatan tersebut melibatkan 4.500 relawan yang terdiri dari 1.800 orang tenaga medis, dokter pelaksana screening dan vaksinator.

Baca Juga: Kata dr. Tirta Soal Korupsi Bansos Covid-19: Lihat Efek Jangka Panjangnya, Bukan Soal Uang Saja

Juga diikuti pula oleh 2.700 orang non tenaga medis, observator dan input administrasi.

Setiap relawan yang terlibat akanmendapatkan penggantian ongkos transportasi melalui aplikasi Gojek dan insentif.

Sebagai informasi, target yang akan dicapai yaitu 200 suntikan per-RW per hari mulai dari 1 Agustus, sehingga dapat mencapai 3.060.000 suntikan pada saat hari Kemerdekaan RI ke-76 tanggal 17 Agustus mendatang.***

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah