Fadli Zon Sayangkan Jokowi Selamati PM Baru Malaysia Pakai Bahasa Inggris: Bagusnya...

- 22 Agustus 2021, 20:12 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon.
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon. /Twitter.com/@fadlizon.

PR DEPOK - Anggota DPR RI, Fadli Zon belum lama ini mengkritisi cuitan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memberikan ucapan selamat kepada Perdana Menteri (PM) baru Malaysia, Ismail Sabri Yaakob.

Hal yang disoroti oleh Fadli Zon adalah bahasa yang digunakan Jokowi, yakni bahasa Inggris.

Dalam keterangan tertulisnya, Jokowi tampak dengan ramah mengucapkan selamat kepada Ismail Sabri Yaakob yang kini menjabat sebagai PM Malaysia.

Baca Juga: Wanita Afghanistan Melahirkan di Pesawat Militer AS Saat Terbang Tinggalkan Kabul

Namun menurut Fadli Zon, alangkah lebih baiknya apabila Jokowi mengucapkan selamat dengan menggunakan bahasa Indonesia.

Bukan tanpa alasan, sebab ia menilai Malaysia yang merupakan negara tetangga Indonesia, juga memiliki bahasa serumpun.

"Bagusnya P @jokowi ucapkan selamat dlm bahasa Indonesia krn negara tetangga kita Malaysia bahasanya serumpun.," kata Fadli Zon menjelaskan.

Baca Juga: Pengemudi Mobil Fortuner Berhasil Diamankan, Polda Metro Jaya Tegaskan Bukan Polisi

Dengan demikian, Fadli Zon menuturkan bahwa PM Malaysia Ismail Sabri Yaakob juga akan memahami ucapan selamat yang disampaikan Jokowi dalam bahasa Indonesia.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @fadlizon ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x