Sindir Ganjar Pranowo Soal Tingkat Kemiskinan, Christ Wamea: Urus Jateng Saja Gagal, Mimpi Jadi Presiden

- 6 Oktober 2021, 16:31 WIB
Christ Wamea (kiri) menyindir Ganjar Pranowo (kanan) terkait tingginya tingkat kemiskinan di Jawa Tengah.
Christ Wamea (kiri) menyindir Ganjar Pranowo (kanan) terkait tingginya tingkat kemiskinan di Jawa Tengah. /Kolase dari Humas Pemprov Jateng dan Twitter.com/@PutraWadapi.

PR DEPOK - Salah satu tokoh Papua, Christ Wamea belum lama ini membandingkan prestasi dua gubernur di Papua dengan prestasi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Dalam keterangan tertulisnya, Christ Wamea tampak membanggakan prestasi Gubernur Papua, Lukas Enembe dan Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan.

Christ Wamea menilai kedua gubernur Papua tersebut lebih baik prestasinya dalam membangun tanah Papua dibandingkan dengan Ganjar Pranowo, yang memimpin Jawa Tengah.

Baca Juga: Diisukan Dekat, Omar Daniel Tak Pungkiri Enzy Storia seperti Dia Versi Cewek: Kayak Ngaca, Mau Jaim Susah

"Dua Gubnr kami bpk Lukas Enembe & bpk Dominggus Mandacan jauh lbh prestasi dlm membangun Tnh Papua jk dibandingkan dg Ganjar Pranowo membangun Jateng," ucap Christ Wamea menjelaskan.

Bukan tanpa alasan, Christ Wamea menyampaikan hal itu dengan salah satu pertimbangan tingkat kemiskinan yang ada di Jawa Tengah.

Menurutnya, Jawa Tengah yang dipimpin oleh Ganjar Pranowo merupakan provinsi dengan tingkat kemiskinan tertinggi dibanding provinsi yang lain di Pulau Jawa.

Baca Juga: Terbangkan Puluhan Pesawat Tempur ke Taiwan, China: Perang Dunia Ketiga Bisa Terjadi Kapan Saja

"Jateng mrp prov dg tingkat kemiskinan tertinggi dr semua provinsi di pulau Jawa," ujarnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @PutraWadapi pada Rabu, 6 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA Twitter @PutraWadapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x