Diduga Sindir Unggahan Puan tentang Pertanian, Yan Harahap: Semoga Tak Lagi Minta Rakyat Miskin untuk Diet

- 13 November 2021, 11:55 WIB
Kader Partai Demokrat, Yan Harahap.
Kader Partai Demokrat, Yan Harahap. /Instagram @yanharahap

Ungkapan Yan Harahap di atas diduga menyindir guyonan Puan Maharani beberapa tahun silam yang pernah meminta masyarakat miskin untuk tidak banyak makan dan melakukan diet.

Untuk diketahui, Ketua DPR RI, Puan Maharani mengunjungi salah satu persawahan yang terletak di Desa Banjar, Dusun Rembang, Kecamatan Licin, Banyuwangi.

Puan Maharani menyebut bahwa sawah di sana menjadi bukti nyata bahwa kegiatan pertanian mempunyai potensi besar untuk dijadikan agrowisata.

Baca Juga: Mesranya Ria Ricis dan Teuku Ryan setelah Halal Jadi Suami Istri: Masyaallah, Apa-apa Jadi Pahala

Hal ini dilontarkan Puan Maharani melalui cuitan di akun Twitter @puanmaharani_ri.

Cuitan Puan Maharani tentang Pertanian di Indonesia.
Cuitan Puan Maharani tentang Pertanian di Indonesia. Twitter @puanmaharani_ri

Sawah di Desa Banjar, Dusun Rembang, Kecamatan Licin adalah bukti nyata bahwa kegiatan pertanian kita memiliki potensi besar untuk dijadikan agrowisata,” kata Puan Maharani.

Lebih lanjut, Puan Maharani menyebut bahwa hal ini bisa menjadi keunggulan pariwisata Indonesia mengingat ada banyak lahan pertanian dan perkebunan.

Hal ini mampu menjadi keunggulan pariwisata Indonesia karena kita memiliki banyak lahan pertanian dan perkebunan,” ujarnya.

Baca Juga: Pasca Banjir Bandang di Garut, Ini Langkah Antisipasi Kemensos Penuhi Kebutuhan Masyarakat yang Terdampak

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah