Kasus Aktif Covid-19 DKI Didominasi Pelaku Perjalanan Luar Negeri, Gus Umar: Kalian Gak Peduli Bangsa Ini

- 10 Januari 2022, 14:20 WIB
Gus Umar atau Umar Hasibuan.
Gus Umar atau Umar Hasibuan. /Instagram @umar_hasibuan70/

PR DEPOK - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia menyatakan total jumlah kasus aktif Covid-19 kini sebanyak 1.394 orang yang masih dirawat/isolasi.

Dari total jumlah tersebut, 1.082 orang merupakan jumlah kasus aktif pelaku perjalanan luar negeri (LN).

Kabar tersebut kemudian kemudian ditanggapi oleh salah tokoh NU Gus Umar Hasibuan atau yang akrab disapa Gus Umar.

Baca Juga: Kemenangan Arema FC Panaskan Papan Atas, Posisi Pangeran Biru Bisa Terancam

Cuitan Umar Hasibuan soal lonjakan kasus aktif Covid-19 yang didominasi oleh pelaku perjalanan luar negeri.
Cuitan Umar Hasibuan soal lonjakan kasus aktif Covid-19 yang didominasi oleh pelaku perjalanan luar negeri. Twitter @UmarHasibuan_70

"Mrk yg bepergian ke luar negeri krn liburan dan balik membawa tsunamy covid. Kalian benar2 gak peduli dgn kondisi bangsa ini," kata Gus Umar seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @UmarHasibuan_70.

Gus Umar lantas mengingatkan kondisi yang lumayan membaik dalam dua bulan terakhir, tetapi kasus positif Covid-19 kembali naik karena ulah para pelaku perjalanan luar negeri.

"Kita sdh enak2 menikmati dlm dua bulam ini kondisi landai skrg covid naik lagi krn kalian. #Kalianasembanget," tutur Gus Umar di akhir cuitan.

Baca Juga: Pemkot Depok Terbitkan SE PTMT bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Berikut Penjelasannya

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x