RUU IKN Resmi Disahkan DPR Menjadi UU IKN, Nama 'Nusantara' sebagai Ibu Kota Negara Kian Nyata

- 18 Januari 2022, 15:09 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani resmi sahkan RUU IKN menjadi UU IKN.
Ketua DPR RI Puan Maharani resmi sahkan RUU IKN menjadi UU IKN. /ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja./

Akan tetapi, sebelum mendapat kesepakatan, Puan sempat mendapat interupsi dari salah satu anggota dewan.

Namun akhirnya kesepakatan menemui titik terang, karena hanya salah satu fraksi saja dari total 9 fraksi yang menyanggah.

Diketahui sebelumnya, pemerintah telah menjelaskan tentang nama Ibu Kota Negara yang baru di Kalimantan Timur.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Karakter Animasi Favorit dan Ketahui Cerminan Kepribadian Anda Sebenarnya

Nama untuk Ibu Kota Negara baru itu dipilih langsung oleh Presiden Joko Widodo yakni 'Nusantara'.

"Jadi ini sekarang hari ini Senin, pada hari Jumat lalu beliau (Jokowi) menegaskan ibu kota negara ini namanya Nusantara," ungkap Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Suharso Monoarfa.

Lebih lanjut Suharso juga menjelaskan alasan nama Nusantara menjadi nama untuk Ibu Kota Negara baru.

Dirinya menyebut nama Nusantara sudah menjadi ikon Indonesia sejak zaman dulu, nama tersebut juga menggambarkan dan identik dengan Indonesia.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah