Berkac dari Lonjakan Delta, Sri Mulyani Minta Pemerintah Serius Tangani Varian Omicron

- 24 Januari 2022, 17:07 WIB
Sri Mulyani tegaskan pemerintah perlu belajar dari lonjakan Delta untuk mengatasi varian Omicron di Indonesia.
Sri Mulyani tegaskan pemerintah perlu belajar dari lonjakan Delta untuk mengatasi varian Omicron di Indonesia. /Instagram/@srimulyanindrawati/

PR DEPOK – Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan menegaskan pemerintah perlu belajar dari lonjakan kasus Delta untuk mengatasi varian Omicron yang semakin tinggi di Indonesia.

Sri Mulyani mengatakan bahwa lonjakan kasus Delta bisa alami penurunan drastis berkat beberapa usaha, sehingga pemerintah pun diklaim bisa melakukan persiapan untuk menanggulangi peningkatan kasus varian Omicron yang sedang melambung di Indonesia.

Sri Mulyani mengatakan bahwa varian Delta bisa memberikan pembelajaran untuk Pemerintah, untuk bisa lebih efektif menangani potensi peningkatan kasus varian Omicron di Indonesia.

Di mana persiapan itu meliputi kapasitas tempat isolasi, fasilitas rumah sakit dan tenaga kesehatan hingga persediaan oksigen dan masker, sekaligus yang terpenting adalah pemberian vaksinasi.

Baca Juga: Said Didu Colek Jokowi yang 'Ingkar' Janji Soal Anggaran IKN: Bohong Berulang-ulang Gelarnya Apa Ya?

“Waktu kasus varian Delta pada Juni ke Juli hanya di bawah 1.000 lalu 10.000, kemudian naik 56.000 kasus. Kemudian perlu dilakukan penyesuaian PPKM sehingga terjadi penurunan cukup drastis dan Efektif. Inni memberikan pembelajaran,” kata Sri Mulyani, Menteri Keuangan, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara News pada 24 Januari 2022.

Sri Mulyani mengatakan bahwa jumlah kasus varian Omicron di Indonesia sudah meningkat akibat dampak dari kembalinya masyarakat dari luar negeri, untuk merayakan liburan Natal dan Tahun baru.

“Pemerintah sekarang meningkatkan kewaspadaan dengan kenaikan jumlah Omicron seiring terjadi transmisi karena orang baru datang dari luar negeri. Kasus bawaan dari luar negeri memang memicu kasus lokal,” ujar Sri Mulyani menjelaskan.

Baca Juga: Persija Mulai Percaya Diri Jelang Lawan Persita Tangerang, Osvaldo Haay: Kami Punya Motivasi Baru

Sedangkan saat ini, salah satu upaya yang tengah diterapkan oleh Pemerintah, yaitu memperpanjang masa karantina, dan melakukan optimalisasi pemberian vaksinasi untuk masyarakat Indonesia.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah