Hadir di Bareskrim Polri, Edy Mulyadi Membawa Sejumlah Perlengkapan Pakaian: Saya Menduga Akan Ditahan

- 31 Januari 2022, 14:23 WIB
Edy Mulyadi siapkan tas jelang pemeriksaan dugaan ujaran kebencian.
Edy Mulyadi siapkan tas jelang pemeriksaan dugaan ujaran kebencian. /Tangkap layar Instargram/Jayalah.negriku

PR DEPOK - Edy Mulyadi akhirnya memenuhi panggilan pihak penyidik Bareskrim Polri, pada Senin 31 Januari 2022, sekitar pukul 09.45 WIB.

Kehadiran Edy Mulyadi di Bareskrim Polri, guna dilakukan pemeriksaan atas kasus dugaan ujaran kebencian yang dilakukannya beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui sebelumnya, dugaan ujaran kebencian yang dilakukan Edy Mulyadi, tentang ucapan 'Jin Buang Anak dan Macan Mengeong'.

Baca Juga: Ini Sejumlah Alasan Edy Mulyadi Menolak IKN, Salah Satunya Pemerintah Dinilai Ingkar Janji

Ucapan tersebut ia sampaikan terkait pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Kalimantan Timur. Kini dugaan kasus tersebut telah ketingkat penyidikan.

Saat di Bareskrim Polri, dihadapan para awak media Edy Mulyadi sempat menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat khususnya Kalimantan Timur (Kaltim).

"Saya kembali minta maaf, saya nggak mau bilang itu ungkapan atau bukan. Saya minta maaf sedalam-dalamnya, sebesar-besarnya," ucapnya, seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News, Senin 31 Januari 2022.

Baca Juga: Link Nonton Ghost Doctor Episode 9, Seung Tak Akhirnya Memberitahu Young Min Rahasianya

Hadir di Bareskrim Polri, Edy Mulyadi didampingi pengacaranya. Dan, dikabarkan saat itu dirinya telah membawa sejumlah perlengkapan pribadi, seperti pakaian dan alat kebersihan.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x