Gunung Merapi Kembali Semburkan Awan Panas, Guguran Capai 2000 Meter dengan Durasi 129 Detik

- 2 Februari 2022, 21:16 WIB
Gunung Merapi kembali semburkan awan panas dengan guguran mencapai 2000 meter dalam waktu durasi 129 detik.
Gunung Merapi kembali semburkan awan panas dengan guguran mencapai 2000 meter dalam waktu durasi 129 detik. /Twitter/@BPPTKG//

PR DEPOK - Gunung Merapi kembali semburkan awan panas dengan guguran capai 2000 meter dalam durasi 129 detik.

Gunung Merapi yang berada di daerah DIY Yogyakarta dan Jawa Tengah, kembali semburkan awan panas mencapai 2000 meter menuju arah Barat Daya.

Sembursn guguran awan panas di Gunung Merapi tersebut, terjadi pada pukul 15:58 WIB dan tercatat dengan amplitudo 13 mm.

Baca Juga: Thariq Halilintar Sebut Ingin Bertemu Haji Faisal Usai Pacaran dengan Fuji, Ingin Melamar?

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala BPPTKG Hanik Humaida dalam pesan tertulisnya, pada Rabu, 2 Februari 2022.

"Awan panas guguran Gunung Merapi, tanggal 2 Februari 2022, pukul 15:58 WIB tercatat di seismogram dengan amplitudo 13 mm dan durasi 129 detik," kata Kepala BPPTKG Hanik Humaida, sebagaimana dikutip oleh PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News pada 2 Februari 2022.

"Jarak luncur 2000 meter ke arah sungai Bebeng (Barat Daya)," ujarnya lagi.

Baca Juga: Heboh Isu Anies Baswedan Dipasangkn dengan Ridwan Kamil di Pilpres 2024, Gus Umar: Partai yang Usung Apa?

Sebelumnya, sempat terjadi hujan deras yang cukup lama, sampai setelahnya, semburan awan panas di Gunung Merapi tersebut terlihat.

Kepala BPPTKG, Hanik Humaida juga memberikan himbauan untuk masyarakat, untuk tetap berhati-hati saat akan beraktifitas di alur yang dekat Gunung Merapi, untuk menghindari bahaya potensi bajir lahar, yang sewaktu-waktu bisa terjadi.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x