Luhut Pandjaitan Asyik Telepon saat Jokowi Berpidato, Gus Umar Nilai Hanya 'Opung' yang Berani

- 6 Februari 2022, 13:32 WIB
Gus Umar menilai hanya Luhut Pandjaitan yang berani telepon di saat Presiden Jokowi beri sambutan live di hadapan media.
Gus Umar menilai hanya Luhut Pandjaitan yang berani telepon di saat Presiden Jokowi beri sambutan live di hadapan media. /Instagram.com/@umarhasibuan75./

PR DEPOK - Tokoh NU Umar Hasibuan turut mengomentari video yang memperlihatkan Menko (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan tengah asyik telepon saat Presiden Jokowi berpidato.

Melalui akun Twitter pribadinya, pria yang akrab dipanggil Gus Umar ini mengunggah video Luhut Pandjaitan yang sedang asyik telepon saat Jokowi berpidato tersebut.

Dalam video yang dibagikan Gus Umar, Luhut Pandjaitan berdiri bersebelahan dengan Sandiga Uno di belakang Presiden Jokowi.

Berbeda dengan Luhut Pandjaitan, Menparekraf Sandiaga Uno terlihat tegap mendengarkan pidato Jokowi dengan seksama.

 

Baca Juga: Ridwan Kamil Disuruh Tanggapi Akun Media Sosial Pejabat yang Bergaya Monoton: Nggak Kreatif

Perbedaan sikap yang terlihat dalam video itu dianggap Gus Umar hanya seorang Luhut Pandjaitan melakukan hal tersebut.

"Cuma opung satu2nya manusia dimuka bumi yang berani telponan dibelkng presiden yg live di depan media," kata Gus Umar dikutip Pikiranrakyat-Depok-com dari Twitter @Umarhasibuann_7.

Tokoh Nahdatul Ulama tersebut pun nampak menanyakan pendapat netizen terkait sikap Luhut Pandjaitan tersebut.

Baca Juga: Dipantau Kamera, Rayan Sempat Bernapas Terengah-engah di dalam Sumur sebelum Dinyatakan Meninggal

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @UmarHasibuann_7


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x