Kecam Pengepungan dan Penangkapan Warga Desa Wadas, Cak Imin: Prihatin dan Harus Ada Solusi, Musyawarah

- 9 Februari 2022, 09:00 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin prihatin terhadap bentrok yang terjadi antara warga desa Wadas dengan polisi.
Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin prihatin terhadap bentrok yang terjadi antara warga desa Wadas dengan polisi. /ANTARA/HO Humas DPR RI/

PR DEPOK - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin menyoroti ribuan polisi yang datang ke desa Wadas.

Banyaknya polisi yang datang ke desa Wadas untuk keperluan pengukuran dan pembebasan lahan, serta penambangan untuk Bendungan Bener.

Cak Imin mengecam insiden pengepungan dan penangkapan warga desa Wadas oleh aparat kepolisian bersenjata lengkap.

"Prihatin dan harus ada solusi. Musyawarah," kata Gus Muhaimin, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @cakimiNOW.

Baca Juga: Ribuan Aparat Kepolisian Kepung Desa Wadas hingga Berakhir Penangkapan Warga, Ali Syarief: Pasti Mahal

Adapun Cak Imin menegaskan bahwa setiap masalah bisa diselesaikan dengan musyawarah antara kedua belah pihak, tanpa harus melakukan penangkapan terhadap warga.

Cak Imin yang juga Wakil Ketua DPR RI menentang cara-cara represif aparat kepolisian terhadap warga desa Wadas, terkait dengan konflik pembebasan lahan tersebut.

Lebih lanjut, Cak Imin mendesak para pengambil kebijakan, pemerintah dan aparat keamanan setempat, untuk mencari jalan keluar yang lebih manusiawi.

Baca Juga: Ramalan Kesehatan 6 Zodiak Hari Rabu, 9 Februari 2022: Virgo, Olahraga ini Bisa Membuat Anda Fokus

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Twitter @cakimiNOW


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah