Link dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 24, Lengkap dengan Persyaratan Pendaftar

- 17 Maret 2022, 07:05 WIB
Berikut ini dipaparkan informasi mengenai link dan cara daftar Kartu Prakerja gelombang 24, beserta persyaratan pendaftar.
Berikut ini dipaparkan informasi mengenai link dan cara daftar Kartu Prakerja gelombang 24, beserta persyaratan pendaftar. /Instagram/@prakerja.go.id.

PR DEPOK - Pemerintah kembali membuka program Kartu Prakerja gelombang 24 hari ini, Kamis, 17 Maret 2022.

Pada gelombang sebelumnya, jumlah kuota yang dibuka sebanyak 500 ribu orang, dan untuk Kartu Prakerja gelombang 24 terdapat pengurangan kuota menjadi 300 ribu orang.

Bagi peserta yang sebelumnya gagal di gelombang 23, kini Anda bisa mendaftarkan diri kembali dalam Kartu Prakerja gelombang 24 yang dibuka hari ini mulai pukul 10.30 WIB.

Baca Juga: Gempa M 7,3 Guncang Fukushima Jepang Sebabkan Peringatan Tsunami, Ingatkan Tragedi 11 Tahun Lalu

Adapun total besaran bantuan yang diberikan adalah Rp3,55 juta dengan rincian biaya pelatihan Rp1 juta, insentif pascapelatihan Rp2,4 juta, ditambah insentif survei pelatihan Rp150 ribu.

Agar bisa lolos Kartu Prakerja gelombang 24, Anda harus memenuhi persyaratan pendaftar sebagai berikut:

1. Warga Negara Indonesia (WNI) sudah berusia 18 tahun ke atas.

2. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Baca Juga: 3.000 Pasukan AS Siaga Usai China Niat Bantu Invasi Rusia ke Ukraina

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x