PKB Jadikan Rakyat sebagai Alasan Penundaan Pemilu, Benny Harman: Politisi Berhenti Dagangkan Aspirasi Rakyat

- 24 Maret 2022, 19:32 WIB
Politisi Partai Demokrat, Benny Harman menanggapi pernyataan kader PKB soal penundaan Pemilu 2024.
Politisi Partai Demokrat, Benny Harman menanggapi pernyataan kader PKB soal penundaan Pemilu 2024. /Dok. DPR RI/

PR DEPOK - Politisi Partai Demokrat, Benny Harman tampak kembali menyuarakan pendapatnya terkait wacana penundaan pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Kali ini yang disoroti oleh Benny Harman adalah pernyataan dari kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang menjadikan rakyat sebagai alasan dari munculnya wacana tersebut.

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid membantah bahwa wacana tersebut berasal dari lingkaran Presiden Jokowi.

Baca Juga: Juragan 99 Klaim Penghasilannya Capai Rp600 Miliar per Bulan, Stafsus Menkeu: Gurih, Semoga Banyak yang Pamer

Menurutnya, partai PKB hanya meneruskan aspirasi dari masyarakat yang ingin Pemilu 2024 ditunda.

Menanggapi hal itu, Benny Harman pun tampak ragu dan mempertanyakan kebenaran dari klaim Jazilul Fawaid tersebut.

Sebab menurutnya, penundaan pemilu sendiri merupakan usulan yang jelas melanggar konstitusi.

"Hiii! Apa iyah toh. Kalo aspirasi masyarakat jelas2 melanggar konstitusi harus diteruskan?," kata Benny Harman seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @BennyHarmanID.

Baca Juga: Simak Kategori Penerima PIP Kemendikbud 2022 dan Kunjungi pip.kemdikbud.go.id untuk Cek Penerima PIP Lewat HP

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @BennyHarmanID ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x