Anies Baswedan Siapkan Rumah Susun untuk Tampung Warga Terdampak Penggusuran JIS

- 30 Maret 2022, 09:50 WIB
Penggusuran Kampung Bayam imbas pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) kebanggaan Anies Baswedan.
Penggusuran Kampung Bayam imbas pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) kebanggaan Anies Baswedan. /Warga Kampung Bayam

PR DEPOK - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berencana menyiapkan rumah susun untuk dijadikan penampungan bagi warga yang terkena penggusuran pembangunan Jakarta International Stadius (JIS).

Menurut Anies Baswedan, rumah susun tersebut akan dibangun dekat dengan kawasan sebelumnya di samping rel kereta api dekat JIS.

Rencana itu disampaikan Anies Baswedan melalui kanal YouTube pribadinya.

Baca Juga: Sufmi Dasco Protes Terawan Dipecat dari IDI: Bahaya bagi Dunia Kedokteran, Pemecatan Itu Tidak Sah

"Ini (JIS) dibangun dekat kawasan yang pemukiman sebelumnya. Karena itu dari awal dirancang, mereka yang tinggal di sekitar JIS nantinya akan bisa tetap tinggal di kawasan itu," ujar Anies Baswedan seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Anies Baswedan mengatakan setidaknya ada 130 unit yang disiapkan untuk menampung warga terdampak.

"Kami siapkan rumah susun untuk mereka nantinya untuk tinggal," ujar Anies Baswedan.

Baca Juga: Update Harga Kebutuhan Pokok di Depok Rabu, 30 Maret 2022: Cabai Rawit Merah Rp54 Ribu per kg

Anies Baswedan menegaskan tujuan dibangunnya rumah susun ini adalah agar masyarakat yang menjadi korban penggusuran dapat menjalani profesi mereka sebagaimana sebelumnya.

"Karena itu di perkampungan yang sedang dalam proses pembangunan di sana nanti disiapkan urban farming dan mereka tetap menjalankan profesi sebagai petani," kata Anies Baswedan.

Selain itu, Anies Baswedan mengatakan pembangunan JIS juga memberikan manfaat dan meningkatkan kesejahteraan warga sekitar.

Baca Juga: Perang Rusia-Ukraina Hari ke-35: Negosiasi Damai Berjalan Positif, Tanda Perang Berakhir?

"Jadi ketika JIS dibangun dia menjadi manfaat bagi masyarakat bukan justru menimbulkan problem," katanya.

Seperti diketahui, Jakarta International Stadium (JIS) ditargetkan tuntas 100 persen pengerjaannya pada Maret 2022.

Kapasitas tampung penonton sampai 82.000 orang merupakan salah satu keunikan dari JIS.

Baca Juga: Cara Cek Penerima PIP SD SMP SMA 2022, Login pip.kemdikbud.go.id untuk Dapatkan Bantuan hingga Rp1 Juta

Keunikan lain antara lain desain bangunan ramah lingkungan, atap buka tutup, tidak ada jalur atletik, dan desain kursi.

Selain itu, rumput yang digunakan sudah sesuai infrastruktur standar FIFA, desain bernuansa kearifan lokal Betawi, jalur masuk dan fasilitas joging di atap.

Kemudian dari sisi rumput, JIS menggunakan teknologi hybrid turf yang diklaim pertama tersertifikasi di Indonesia dengan komposisi 5 persen rumput sintetis dari Italia dan 95 persen rumput alami asal Boyolali, Jawa Tengah.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: YouTube Anies Baswedan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah