Simak Tips dan Syarat Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 26 yang Resmi Dibuka Hari Ini

- 8 April 2022, 18:25 WIB
Hindari hal-hal ini agar tidak gagal lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombnag 25./ prakerja.go.id
Hindari hal-hal ini agar tidak gagal lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombnag 25./ prakerja.go.id /

PR DEPOK - Program Kartu Prakerja Gelombang 26 sudah resmi dibuka hari ini Jumat, 8 April 2022, pada pukul 12.00 WIB.

Sebelum melakukan pendaftaran, simak tips lolos seleksi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 26 berikut agar Anda dapat insentif Rp3,55 juta.

Untuk bisa lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 26, pendaftar dapat memperhatikan beberapa syarat yang telah ditetapkan pihak penyelenggara.

Baca Juga: Sabyan Gambus Sepi Job, Denny Darko Sarankan Hal Ini kepada Nissa Sabyan dan Ayus

Program Kartu Prakerja Gelombang 26 ini juga dapat diikuti oleh para peserta, yang belum lolos seleksi di gelombang sebelumnya.

Tanpa basa-basi lagi, berikut adalah persyaratan dan tips lolos seleksi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 26:

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser HP atau komputer Anda, dengan koneksi internet yang baik.

Baca Juga: BSU 2022 Kapan Cair? Ini Cara Lihat Daftar Penerima BLT Subsidi Gaji, Segera Cek kemnaker.go.id

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK.

3. Masukkan data diri dan ikuti petunjuk yang diarahkan.

4. Siapkan kertas dan alat tulis, untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar yang diberikan secara online.

5. Klik “Gabung” pada Gelombang 26.

Baca Juga: BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu Disalurkan Lewat PT Pos Indonesia untuk 20,65 Juta KPM

6. Nantikan dan tunggu pengumuman lolos seleksi Gelombang 26, yang akan muncul di dashboard akun Kartu Prakerja Anda.

Jika Anda lolos seleksi pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 26, Anda akan mendapatkan total insentif senilai Rp3,55 juta.

Berikut merupakan syarat lolos program Kartu Prakerja gelombang 26:

1. WNI berusia 18 tahun ke atas.

Baca Juga: Mayoritas Negara Setuju Tangguhkan Rusia di Dewan Hak Asasi Manusia PBB, Indonesia Pilih Abstain

2. Anda tidak sedang menempuh pendidikan formal.

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.

4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi Covid-19.

5. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

Baca Juga: Cek Bansos PBI 2022 yang Cair April 2022 Lewat HP, Segera Akses Laman cekbansos.kemensos.go.id

6. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

Namun, jika Anda masih bingung untuk menyelesaikan masalah pada program Kartu Prakerja, Anda bisa mendapatkan informasi lebih lengkap, yang bisa Anda cek di: www.prakerja.go.id/tanya-jawab.

Untuk diketahui, jam operasional Call Center Kartu Prakerja tersedia pada hari Senin-Minggu, pada pukul 08.00 s/d 20.00 WIB.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah