Ridwan Kamil Bagikan Momen Masa Kecil Eril dan Zara yang Berjiwa Sosial: Diajak Kerja Bakti sambil Bermain

- 19 Juni 2022, 08:30 WIB
Ridwan Kamil bagikan momen masa kecil anaknya, Eril dan Zara yang sedari kecil berpartisipasi dalam Program Bedah Kampung, mengecat tembok sambil bermain.
Ridwan Kamil bagikan momen masa kecil anaknya, Eril dan Zara yang sedari kecil berpartisipasi dalam Program Bedah Kampung, mengecat tembok sambil bermain. /Instagram @ridwankamil

PR DEPOK - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membagikan momen masa kecil kedua anaknya saat berpartisipasi dalam program bedah kampung belasan tahun lalu.

Anak Ridwan Kamil, yaitu mendiang Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, dan Camillia Leatitia Azzahra atau Zara, tampak sedang mengecat tembok di foto yang dibagikannya di Instagram.

Ridwan Kamil mengungkap bahwa mewarnai tembok saat program berlangsung ialah keinginan dari Eril sendiri.

Baca Juga: Ridwan Kamil Berpesan ke Para Orang Tua Siapkan Waktu Berkualitas untuk Anak: Jangan Sampai Nunggu Ada Hikmah

"“Aku ama Zara jadi tukang yang mewarnai tembok aja ya pap,” ujar Eril," tulis Ridwan Kamil di Instagram.

Adapun Ridwan Kamil mengungkap, saat itu usia Eril baru menginjak 9 tahun dan Zara berusia 4 tahun, dan untuk pertama kalinya diajak berpartisipasi dalam program tersebut.

"Ini pertama kalinya Eril dan Zara diajak berpartisipasi dalam program bedah kampung dan renovasi rumah-rumah tidak layak huni. Eril usia 9 tahun dan Zara 4 tahun," kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: PKH Lansia dan Disabilitas Masih Cair Juni 2022, Segera Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Adapun Kang Emil sapaan akrabnya, mengatakan kedua anaknya itu bertugas menjadi tukang cat rumah warga, yang mereka kerjakan dengan gembira.

"Mereka kebagian tugas jadi tukang cat rumah warga yang mereka kerjakan dengan gembira dan tuntas," tulis Kang Emil.

Lebih lanjut, Ridwan Kamil menuturkan bahwa memang sejak kecil, Eril dan Zara selalu diajak untuk bekerja bakti sambil bermain.

Baca Juga: Prakiraan Hujan di Wilayah Jabodetabek, Periode 19-24 Juni 2022

"Sedari kecil, Eril dan Zara memang selalu diajak untuk kerja bakti sambil bermain," ujar Kang Emil, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @ridwankamil.

Ia menjelaskan bahwa pertemuan dan interaksi dengan realita kehidupan seperti itu yang turut mewarnai rasa kemanusiaan dalam perjalanan hidup Eril.

"Pertemuan dan interaksi dengan realita kehidupan ini kami duga turut mewarnai rasa kasih dan kemanusiaan dalam perjalanan pribadi Eril.#jejakeril," kata Ridwan Kamil mengakhiri.***

Editor: Erta Darwati

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x