RSUI Depok Buka Layanan Operasi Katarak Gratis, Simak Syarat dan Cara Daftarnya di sini

- 10 Oktober 2022, 19:29 WIB
Operasi katarak gratis di RSUI
Operasi katarak gratis di RSUI /Instagram @re.ui

PR DEPOK- Mari ikutan program operasi katarak gratis di Rumah Sakit Universitas Indonesia atau RSUI di kota Depok, Jawa Barat.

Diketahui bersama, program operasi katarak gratis ini merupakan salah satu kolaborasi yang dibuat oleh PERDAMI Jakarta dan para kolaborator.

Kabarnya operasi katarak gratis ini menggunakan metode terbaru dan paling canggih yang disebut sebagai Phaceomulsification yang biasanya dikenakan biaya hampir Rp9 juta.

Baca Juga: 5 Daftar Ikan yang Dipercaya Bisa Menurunkan Penyakit Kolesterol, Salah Satunya Ikan Nila

Program ini dikhususkan untuk masyarakat tidak mampu, dan program operasi katarak gratis ini dibuka untuk umum bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Jadi tidak ada batasan wilayah tertentu, karena yang terpenting peserta dapat menunjukkan bukti surat keterangan tidak mampu dan hasil skrining yang menyatakan bahwa peserta memang diharuskan melakukan operasi katarak.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @dinkesdki, pendaftaran operasi katarak gratis ini terbatas hanya tersedia 300 kuota.

Baca Juga: TGIPF Kantongi Informasi Penting Tragedi di Kanjuruhan: Aremania dan Korban Selamat Beri Kesaksian

Operasi akan dilakukan serentak pada hari Sabtu, 22 Oktober 2022. Lalu untuk skrining kelayakan pasien dalam melakukan operasi katarak terjadwal pada hari Sabtu,15 Oktober 2022 pukul 8.00-16.00 WIB.

Halaman:

Editor: Tuti Riyanti

Sumber: Instagram @dinkesdki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x