Kemkominfo: Desa Merdeka Sinyal akan Melangkah Menuju Indonesia Maju

- 17 September 2023, 15:33 WIB
Ilustrasi - Menara Base Tranceiver Station (BTS) 4G di Desa Bime, Distrik Bime, Pegunungan Bintang, Papua.
Ilustrasi - Menara Base Tranceiver Station (BTS) 4G di Desa Bime, Distrik Bime, Pegunungan Bintang, Papua. /Antara/Fathur Rochman/

 

Data dari Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kemkominfo pada 2021 menunjukkan bahwa masih ada 7.904 desa/kelurahan di wilayah 3T yang belum memiliki akses layanan 4G selama dua tahun.

Oleh karena itu, pemerintah telah merancang pembangunan BTS yang akan dibagi dalam lima paket, yang mencakup berbagai wilayah di Indonesia.

Baca Juga: 2 Syarat Red Bull Bisa Raih Gelar Konstruktor di F1 Singapura 2023

Oleh karena itu, akan dibangun BTS yang dibagi ke dalam lima paket, dengan rincian sebagai berikut:

1. Paket 1 sebanyak 1.364 desa/kelurahan yang meliputi area 1 Sumatera (132), area 2 Nusa Tenggara (456), dan area 3 Kalimantan (776).
2. Paket 2 sebanyak 1.336 desa/kelurahan yang meliputi area 4 Sulawesi (536) dan area 5 Maluku (800).
3. Paket 3 sebanyak 1.795 desa/kelurahan yang meliputi area 6 Papua Barat (824), area 7 Papua bagian tengah barat (971).
4. Paket 4 sebanyak 1.879 desa/kelurahan yang mencakup area 8 Papua bagian tengah utara (1.819).
5. Paket 5 sebanyak 1.590 desa/kelurahan yang mencakup area 9 Papua bagian timur selatan (1.590).

 

Data termutakhir yang dihimpun oleh BAKTI Kominfo, hingga 16 Juli 2023 secara total dari tahap 1 dan 2 sudah ada 4.341 menara BTS 4G yang dibangun dan sudah beroperasi (on air) di wilayah 3T, dari total target 5.618 BTS. Sedangkan sisanya sedang dalam tahap persiapan untuk beroperasi hingga masih dalam pembangunan.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Sate Ayam Terpopuler dengan Rasa yang Enak di Kota Serang, Berikut Alamatnya

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x