Polda Metro Jaya Buka Suara Soal Dugaan Teror DC AdaKami: Dalam Rangka Efektivitas Penyelidikan

- 22 September 2023, 13:52 WIB
Polda Metro Jaya buka suara soal dugaan teror DC AdaKami yang berujung debitur bunuh diri.
Polda Metro Jaya buka suara soal dugaan teror DC AdaKami yang berujung debitur bunuh diri. /AdaKami

PR DEPOK - Polda Metro Jaya turun tangan membahas soal dugaan debt collector (DC) atau pihak penagih milik pinjaman online (pinjol) AdaKami melakukan teror berujung debitur bunuh diri. Tanggapan ini, disampaikan Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus), Kombes Pol Ade Safri.

 

Pada Kamis, 21 September 2023, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus), Kombes Pol Ade Safri menjelaskan, Polda Metro Jaya telah menghubungi akun X yang mengunggah bukti keluarga korban debitur mengalami teror.

Melalui tim Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, pihak terkait meminta penjelasan lebih lanjut soal informasi yang beredar di media sosial soal dugaan debitur bunuh diri gegara teror DC AdaKami.

"Tim Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah berkomunikasi dengan admin Twitter yang mengupload unggahan dimaksud," kata Kombes Pol Ade, dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News.

Baca Juga: Buka Suara Terkait Jadon Sancho, Ole Gunnar Solskjaer: Saya Yakin Dia Belum Menunjukkan Bakatnya

Lebih lanjut, Polda Metro Jaya meminta pemilik akun X yang memviralkan informasi itu, agar menyampaikan kepada keluarga korban untuk melaporkan permasalahan tersebut ke polisi.

Menurut Kombes Pol Ade, nantinya pihak terkait akan melakukan penyelidikan lebih dalam untuk melihat apakah terdapat unsur tindak pidana.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: PMJ News Instagram @adakami.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x