Ade Armando Minta Maaf usai Kontroversi Pernyataan Politik Dinasti

- 5 Desember 2023, 11:30 WIB
Ade Armando minta maaf usai menyebut aksi BEM UI dan UGM yang mengkritik politik dinasti di DIY sebagai hal yang ironis.*
Ade Armando minta maaf usai menyebut aksi BEM UI dan UGM yang mengkritik politik dinasti di DIY sebagai hal yang ironis.* /Tangkap layar youtube Cokro TV

PR DEPOK - Politisi PSI, Ade Armando, baru-baru ini menyita perhatian dengan pernyataannya tentang politik dinasti di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

 

Pernyataan tersebut menimbulkan kontroversi dan ketersinggungan di berbagai kalangan, memicu rencana aksi massa dan reaksi keras dari sejumlah pihak.

Dalam unggahan video di media sosial, Ade Armando menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya atas dampak dari pernyataannya.

Ia mengakui bahwa pernyataannya mengenai politik dinasti di DIY merupakan pandangan pribadi dan tidak mencerminkan sikap atau kebijakan Partai Solidaritas Indonesia (PSI), baik tingkat pusat maupun di tingkat DPW PSI Yogyakarta.

Baca Juga: Cara Membuat Bandros Bandung: Menggoda Lidah dengan Kelezatan Tradisional

Ade Armando mengaku mengetahui adanya rencana aksi massa yang akan menggeruduk kantor PSI Yogyakarta sebagai respons terhadap pernyataannya.

Ia juga menyatakan bahwa apa yang disampaikannya adalah pandangan pribadi dan tidak berkaitan dengan pandangan politik partai.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x