Menag Soroti Pentingnya Introspeksi dan Toleransi dalam Perayaan Nyepi dan Ramadhan 2024

- 10 Maret 2024, 09:53 WIB
Menag Soroti Pentingnya Introspeksi dan Toleransi dalam Perayaan Nyepi dan Ramadhan
Menag Soroti Pentingnya Introspeksi dan Toleransi dalam Perayaan Nyepi dan Ramadhan /kemenag.go.id

Sementara itu, umat Islam selama bulan Ramadhan menjalani ibadah puasa sebagai bentuk pengendalian diri dan peningkatan kesadaran spiritual. Dalam suasana introspeksi seperti ini, sikap saling menghormati antarumat beragama sangatlah penting, mengingat adanya perbedaan dalam ekspresi keberagamaan.

Baca Juga: Tarako Pengisi Suara Chibi Maruko Chan Meninggal Dunia

"Mari saling menghormati dalam menjalani ritual ibadah dan tradisi keagamaan masing-masing," kata dia.

Dengan demikian, semangat kerukunan antar umat beragama dapat terus terjaga, memperkuat rasa persatuan dan kebersamaan di tengah masyarakat yang multikultural seperti Indonesia.

Menag Minta Koordinasi Agar Pawai Ogoh-ogoh dan Tarhib Ramadhan Berjalan dengan Toleransi

Pawai Ogoh-ogoh dan Tarhib Ramadhan diperkirakan akan berlangsung pada waktu yang bersamaan. Menteri Agama (Menag) meminta Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) provinsi bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk mengatur agar kedua acara tersebut tetap dapat berjalan dengan semangat toleransi.

Baca Juga: Pilot Batik Air Dibebastugaskan Gegara Tertidur 28 Menit saat Penerbangan

Menag mengapresiasi langkah Kanwil, FKUB, dan Forkopimda yang telah mengatur pelaksanaan Pawai Ogoh-ogoh dan Tarhib Ramadhan sehingga keduanya tetap bisa berjalan dengan baik dan tertib dengan semangat toleransi.

"Saya mengapresiasi langkah Kanwil, FKUB, dan Forkopimda yang telah mengatur pelaksanaan Pawai Ogoh-ogoh dan Tarhib Ramadhan, sehingga keduanya tetap bisa berjalan dengan baik dan tertib dengan semangat toleran," katanya.

Menag juga mengucapkan selamat merayakan Hari Suci Nyepi tahun baru Caka 1946 bagi umat Hindu di seluruh Indonesia. Dia berharap umat Hindu dapat terus meningkatkan kualitas diri dalam hubungan manusia dengan Tuhan, sesama anak bangsa, dan dengan lingkungan.

"Selamat merayakan Hari Suci Nyepi tahun baru Caka 1946 bagi umat Hindu di seluruh Indonesia. Semoga umat Hindu dapat terus meningkatkan kualitas diri dalam hubungan manusia dengan Tuhan, sesama anak bangsa, dan dengan lingkungan," ujar Menag.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah