Mengenal Kompetisi Kasta Ketiga di Eropa Bernama Liga Konferensi Eropa

21 Mei 2021, 21:25 WIB
Sepak bola Eropa akan kedatangan kompetisi terbaru kasta ketiga setelah Liga Champions dan Liga Europa, yakni Liga Konferensi Eropa. /Dok. Sky Sports

PR DEPOK – Badan tertinggi sepakbola Eropa UEFA meluncurkan satu format kompetisi baru bernama Liga Konferensi Eropa atau European Conference League.

Liga Konferensi Eropa nantinya akan digelar bersama dengan Liga Champions dan Liga Europa.

Liga Konferensi Eropa hadir bagi klub-klub yang berjuang untuk lolos di dua kompetisi milik UEFA lainnya untuk menikmati kompetisi sepakbola antar Eropa.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bantuan PKH Pakai KTP secara Online di cekbansos.kemensos.go.id

“Kompetisi klub UEFA yang baru akan membuat turnamen klub UEFA lebih inklusif daripada sebelumnya,” ujarPresiden UEFA Aleksander Ceferin dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Talk Sport, Jumat, 21 Mei 2021.

Ceferin juga menambahkan bahwa kompetisi kasta ketiga di Eropa ini menyajikan lebih banyak laga dan menampung beberapa asosiasi klub bola negara lain.

“Akan ada lebih banyak pertandingan untuk lebih banyak klub, dengan lebih banyak asosiasi terwakili di babak grup,” tambah Ceferin.

Klub yang bisa lolos ke kompetisi ini adalah tim yang memenangkan turnamen tertentu, sebagai contoh bisa dilihat di kompetisi Liga Primer Inggris.

Baca Juga: Soal Kebocoran Data 279 Juta Penduduk Indonesia, Kemendagri Pastikan Bukan Data Dukcapil

Tim yang memenangkan Piala Liga Inggris atau Carabao Cup berhak untuk lolos ke Liga Konferensi Eropa.

Namun karena Manchester City yang menjuarai Carabao Cup empat musim berturut dan mereka sudah lolos ke Liga Champions, maka jatah The Citizens akan diberikan kepada tim yang berada di peringkat tertinggi lainnya namun belum lolos ke kompetisi Eropa.

Tim yang dimaksud berarti adalah klub yang menempati urutan ketujuh yang kini diisi oleh Tottenham Hotspur.

Namun tim lain seperti Liverpool West Ham United, Arsenal, Everton, dan Leeds United juga memiliki peluang lolos.

Hal ini juga berlaku bagi tim peringkat ketujuh di liga lain seperti Liga Spanyol, Liga Inggris, dan Liga Italia.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM Tahap 3 2021 Pakai NIK KTP di banpresbpum.id

Liga Konferensi Eropa dijadwalkan akan dimulai bersamaan dengan Liga Europa.

Pertandingan akan dimainkan setiap hari Kamis dengan waktu kick-off pada pukul 17.45 sore dan 20.00 malam waktu Inggris.

Kompetisi Liga Konferensi Eropa akan dimulai pada musim 2021-2022.

Liga Konferensi Eropa ini juga memiliki beberapa tahapan mulai dari Babak Kualifikasi Pertama, Babak Kualifikasi Kedua, Babak Kualifikasi Ketiga, Babak Play-Off, dan baru masuk ke Babak Fase Grup.

Tim yang lolos dari babak Liga Primer akan dimasukkan ke Babak Play-Off dengan sistem dua leg pada tanggal 19 Agustus dan 26 Agustus.

Delapan juara grup akan lolos langsung ke babak 16 besar play-off.

Baca Juga: Berikut 6 Cara agar Tidak Selalu Bergantung pada Pasangan

Kemudian babak fase gugur akan dimainkan sebelum babak 16 besar antara delapan runner-up grup dan tim urutan ketiga yang terjun dari grup Liga Europa.

Laga Final Liga Konferensi Eropa akan dimainkan pada 25 Mei 2022 di Tirana, Albania.

Pemenang Liga Konferensi akan mendapatkan keuntungan dengan lolos langsung ke babak grup Liga Europa musim depan, kecuali jika mereka sudah terlebih dahulu lolos ke Liga Champions.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Talk Sport

Tags

Terkini

Terpopuler