Hasil Seluruh Pertandingan Leg-1 Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023: Tiga Wakil Inggris Gagal Menang

23 Februari 2023, 08:44 WIB
Tiga wakil Inggris ini gagal menang dalam pertandingan leg-1 babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.* /Foto: REUTERS/Phil Noble/

PR DEPOK – Hasil lengkap seluruh pertandingan leg-1 babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 per hari ini, Kamis, 23 Februari 2023, bisa kalian simak di bawah ini.

Delapan pertandingan pada fase gugur Liga Champions telah selesai dimainkan, beberapa tim besar termasuk tiga tim wakil asal Inggris gagal menang pada leg pertama babak 16 besar.

Kekalahan Liverpool atas Real Madrid mungkin menjadi yang paling mengejutkan di antara tim asal Inggris lainnya.

The Reds akhirnya harus mengakui keunggulan Los Blancos dengan skor telak 2-5, walaupun sempat unggul di awal babak pertama.

Baca Juga: Peringatan Dini Cuaca Ekstrem BMKG: Waspada Hujan Lebat dan Gelombang Tinggi hingga 6 Meter

Dua gol tercipta dari sontekan Darwin Nunez (4’) dan Mohamed Salah (14’), namun akhirnya El Real dapat menyamakan kedudukan 2-2 di babak pertama. Dua gol Real Madrid tersebut berhasil dilesakkan oleh Vinicius Junior (21', 36').

Babak kedua berjalan semakin menarik, Real Madrid membuat Liverpool hancur lebur di Anfield dengan tiga gol tambahan.

Masing-masing dicetak lewat sundulan Eder Militao (47') dan dua gol Karim Benzema (55', 67'), sehingga membuat Real Madrid selangkah menuju perempat final.

Liverpool wajib menang pada leg kedua dengan margin empat gol untuk dapat lolos, namun langkah tersebut tidak mudah karena Real Madrid akan bermain kandang di Santiago Bernabeu.

Baca Juga: Mengenang Merpati Airlines, Kini Sudah Jadi Artefak dalam Sejarah Penerbangan Indonesia

Sementara di partai lain, Manchester City juga harus puas berbagi angka 1-1 atas RB Leipzig pada pertandingan tadi malam.

Bertandang ke Red Bull Arena, The Citizens dibuat unggul lebih dulu lewat aksi Riyad Mahrez di babak pertama (27').

Namun, RB Leipzig tampil tangguh dan berhasil bangkit di babak kedua, gol balasan dicetak oleh Josko Gvardiol (70').

Hasil tersebut membuat pertandingan leg kedua nanti di Etihad Stadium menjadi lebih menarik, Manchester City hanya butuh hasil imbang 0-0 untuk dapat lolos ke perempat final Liga Champions.

Baca Juga: Penerima BPNT dan PKH Februari 2023 yang Berhasil Cair, Cek Nama Anda di Sini

Berikut hasil lengkap seluruh pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.

- AC Milan 1-0 Tottenham

(Brahim Diaz 7')

- PSG 0-1 Bayern Munchen

Baca Juga: 3 Olahan Ayam yang Enak dan Mudah Bagi Pemula, Ada Ayam Goreng Bawang Putih

(Kingsley Coman 53')

- Liverpool 2-5 Real Madrid

(Darwin Nunez 4', Mohamed Salah 14'; Vinicius Junior 21', 36', Eder Militao 47', Karim Benzema 55', 67')

- Borussia Dortmund 1-0 Chelsea

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, Virgo Hari Ini dan Besok 23–24 Februari 2023: Karier Membuahkan Hasil

(Karim Adeyemi 63')

- Club Brugge 0-2 Benfica

(Joao Mario (P) 51', David Neres 88')

- RB Leipzig 1-1 Man City

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini 23 Februari 2023, Ada Big Match Persib vs Arema FC

(Josko Gvardiol 70'; Riyad Mahrez (27')

- Inter Milan 1-0 Porto

(Romelu Lukaku 86')

- Eintracht Frankfurt 0-2 Napoli

Baca Juga: Apa Itu Demosi? Sanksi Kode Etik yang Diterima Bharada E

(Victor Osimhen 40', Di Lorenzo 65').***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler